JAKARTA - BMW secara resmi membawa varian dasar dari iX1, yaitu eDrive20 M Sport, ke pasar Malaysia. Pabrikan menyebut mobil ini merupakan kendaraan listrik entry-level, namun miliki performa yang impresif.
Mengambil basis dari versi ICE, yaitu X1, BMW iX1 eDrive20 M Sport menampilkan desain chrome strips yang dapat menarik perhatian. Sama seperti mobil listrik lainnya, Sport Activity Vehicle (SAV) tersebut juga miliki grill tertutup.
Dilansir dari Paultan, Kamis, 2 Mei, mobil ini dilengkapi dengan pelek bicolour ringan 871 M dengan palang ganda 19 inci dari paket M Sport, paket Shadowline high-gloss M, dan rel atap M Shadowline shadowline.
Kemudian, mobil ini dilengkapi dengan lampu depan LED adaptif, pengatur suhu dua zona, setir kemudi kulit M, headliner antrasit, bantalan pengisi daya nirkabel, BMW Live Cockpit Professional terdiri dari kluster instrumen digital 10,25 inci dan tampilan infotainmen 10,7 inci, konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay, serta sistem suara Harman Kardon.
Untuk sistem bantuan pengemudi, varian eDrive20 M Sport memiliki sejumlah fungsi sebagai standar, terdiri dari Lane Change Warning, Rear Cross Traffic Alert with Brake Intervention, Exit Warning, Rear Collision Prevention, dan Autonomous Emergency Braking.
BACA JUGA:
BMW iX1 eDrive20 M Sport menggunakan penggerak eDrive generasi kelima bergabung dengan motor listrik menghasilkan tenaga 204 dk torsi instan hingga 250 Nm dan dapat berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 8,6 detik.
Baterainya memiliki konfigurasi hingga 64,78 kWh sehingga dapat melaju dengan jarak tempuh hingga 475 km menurut perhitungan WLTP. Kendaraan ini dapat mengisi daya dari 10 ke 80 persen dalam 29 menit dengan pengisian cepat.
Di negeri jiran, model tersebut dibanderol dengan harga senilai 264.000 ringgit (sekitar Rp895,7 jutaan). Harga tersebut sudah termasuk perpanjangan garansi lima tahun dan paket servis selama enam tahun.
Mobil ini juga telah memulai debutnya di pasar Indonesia pada Februari lalu dengan harga mencapai Rp1,4 miliar Off The Road DKI Jakarta.