JAKARTA - BMW Group Indonesia kembali ikut serta dalam gelaran otomotif bergengsi di tanah air Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Acara ini dimanfaatkan BMW menjadi wadah semakin mendekatkan diri kepada pelanggan setianya.
Hadir dengan booth seluas 672 m2, pabrikan menampilkan total 15 kendaraan terdiri dari lini BMW dan Mini, beberapa di antaranya merupakan model terbaru, yakni iX1 eDrive20 M Sport dan iX xDrive50 Sport.
“Hari ini di IIMS, kami menampilkan iX xDrive50 yang menawarkan teknologi canggih dengan performa lebih bertenaga dibandingkan iX lainnya,” kata Ramesh Divyanathan, selaku President Director BMW Group Indonesia, dalam kata sambutannya dalam gelaran ini, Kamis, 15 Februari.
Dari segi desain, mobil ini tidak jauh berbeda dengan varian lainnya. Namun, Sport Active Vehicle (SAV) ini memiliki keunggulan kualitas yang lebih baik dengan performa lebih bertenaga serta jarak tempuh impresif.
Mobil ini dibekali dengan motor listrik yang dapat mengeluarkan daya hingga 523 dk, sehingga dapat berlari dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu 4,6 detik.
Sementara itu, baterai iX xDrive50 Sport menawarkan baterai berkapasitas lebih dari 100 kWh, sehingga menghasilkan jarak tempuh mengesankan hingga 630 km dalam siklus WLTP. Kendaraan listrik ini dapat mengisi daya dari 10-80 persen dalam kurun waktu di bawah 40 menit dengan pengisi daya cepat.
Sementara itu, BMW iX1 eDrive20 M Sport memiliki desain yang sama persis dengan saudara mesin pembakarannya, yakni X1. Namun, mobil ini menampilkan desain dengan chrome strips yang dapat menarik perhatian.
“BMW iX1 menawarkan kenyamanan berkendara dengan harga lebih terjangkau serta memberikan jarak tempuh yang impresif,” tambah Ramesh.
Ini merupakan debut bagi model iX1 dihadirkan dalam pameran otomotif di Indonesia. Mobil ini sekaligus memperluas portofolio pabrikan dalam menghadirkan lebih banyak EV untuk pasar tanah air.
BACA JUGA:
Diposisikan sebagai varian entry-level, iX1 eDrive20 M Sport menggunakan penggerak eDrive generasi kelima bergabung dengan motor listrik menghasilkan tenaga 204 dk torsi instan hingga 250 Nm dan dapat berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 8,6 detik.
Baterainya memiliki konfigurasi hingga 64,78 kWh sehingga dapat melaju dengan jarak tempuh hingga 474 km menurut perhitungan WLTP. Kendaraan ini dapat mengisi daya dari 10 ke 80 persen dalam 29 menit dengan pengisian cepat.
Kedua mobil ini juga memiliki harga yang kompetitif sebagai kendaraan listrik premium. BMW iX1 eDrive20 M Sport dipatok seharga Rp1,4 miliar dan iX eDrive50 Sport dibanderol senilai Rp2,6 juta. Keduanya dipasang dengan harga Off The Road DKI Jakarta.