Bagikan:

JAKARTA - Dirilis pada awal Agustus 2023, Toyota Land Cruiser terbaru hadir dengan desain serba baru. Mengusung tema orisinil dari seri ini, yakni kaku, tangguh, dan kuat, model ini dihadirkan dalam tiga tipe, yaitu 1958, Land Cruiser, dan First Edition.

“Kendaraan ini mempertahankan kemampuannya yang legendaris, dan kini menawarkan harga awal yang jauh lebih rendah, banyak kenyamanan, dan bahkan kemampuan manuver yang lebih baik di jalan setapak. Kami sangat antusias melihat dunia merasakan Land Cruiser edisi berikutnya,” kata Mike Tripp, selaku Vice President Toyota Marketing, dalam laman resmi merek, Rabu, 21 Februari.

Baru-baru ini, perusahaan asal Jepang ini mengumumkan harga dari SUV ikonik tersebut dengan banderol mulai dari 55.950 dolar AS atau setara dengan Rp875,8 jutaan untuk pasar Amerika Serikat (AS).

7

Bagian depan Land Cruiser terbaru tampil lebih tangguh dengan grille persegi panjang yang menampung emblem "Toyota" di tengahnya. Bagian belakang dipercantik dengan lampu belakang kotak yang mengingatkan pada model-model sebelumnya. Tidak hanya itu, overfender pada sisi mobil melindungi dari gesekan dan hantaman saat melintasi medan berat.

6

Tidak hanya fokus pada penampilan eksterior, namun juga menghadirkan pengalaman petualangan yang tak tertandingi di dalam Land Cruiser 2024. Layar sentuh 8 inci terletak di tengah dashboard, dengan opsi layar 12,3 inci yang dikendalikan oleh sistem infotainment Toyota Audio Multimedia.

Model tersebut juga dilengkapi dengan fitur Toyota Safety Sense 3.0 yang meliputi berbagai teknologi seperti Pre-Collision System with Pedestrian Detection, Lane Departure Alert with Steering Assist, Full-Speed Range Dynamic Radar Cruise Control, Lane Tracing Assist, Road Sign Assist, Automatic High Beams, dan Proactive Driving Assist.

Model ini merupakan salah satu produk elektrifikasi yang dihadirkan oleh Toyota dengan mesin 4-silinder 2,4 liter turbocharged digabungkan dengan powertrain hybrid dan baterai 1,87 kwh NiMH, menghasilkan tenaga hingga 326 dk dan torsi 630 Nm.

Diharapkan model ini akan tersedia di pasar AS pada musim semi tahun ini. Land Cruiser generasi terbaru ini juga dihadirkan dalam wujud komitmen perusahaan dalam perencanaan ‘Beyond Zero’, yakni menghadirkan model rendah emisi terdiri dari lini Hybrid Electric Vehicle (HEV), Battery Electric Vehicle (BEV), dan Fuel-Cell Electric Vehicle (FCEV).