JAKARTA - Sutradara James Wan menyajikan sebuah karya terbarunya lewat film horor berjudul Malignant.
Selasa, 20 Juli kemarin, rumah produksi Warner Bros. Pictures merilis trailer perdananya lewat YouTube.
Malignant menceritakan Madison Mitchell (Annabelle Wallis) yang mengalami masalah lantaran mendapat penglihatan tentang sebuah pembunuhan. Tinggal bersama keluarga angkatnya, Madison semakin merasa ketakutan.
Madison memutuskan kembali ke masa lalunya untuk menyelesaikan berbagai kejadian yang berkaitan dengan masa kecilnya.
BACA JUGA:
James Wan yang dikenal dengan karya-karya horornya mengerjakan Malignant tidak hanya sebagai sutradara, melainkan juga sebagai penulis dan produser. Dia dibantu Akela Cooper serta Ingrid Bisu.
Film ini juga dibintangi Maddie Hasson, Mckenna Grace, Jake Abel, George Young, Michole Briana White, dan Jacqueline McKenzie.
Menurut James Wan, Malignant tidak hanya menonjolkan sisi horor, namun juga thriller dan psikologil.
Penayangan Malignant masih berkenaan dengan rencana awal Warner Bros, yaitu di bioskop dan streaming. Malignant akan tayang mulai 10 September di bioskop dan HBO Max. Tonton trailernya di bawah.