Bagikan:

JAKARTA - Isu kesetaraan gender selalu menjadi topik menarik untuk disajikan. Salah satunya dalam bentuk tontonan drama Korea. Di Negeri Ginseng, patriarki masih berkembang pesat.

Karena terbiasa dengan budaya tersebut, alhasil diskriminasi gender sering ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Terlepas dari itu, banyak drama Korea yang menghadirkan cerita tentang kesetaraan gender. VOI memberi rekomendasinya di sini.

Misaeng - 2014

Sebenarnya, Misaeng berfokus kepada karakter Jang Geu-Rae (diperankan Im Si Wan), karyawan baru di perusahaan multinasional. Di sisi lain, drama ini juga menghadirkan cerita tentang diskriminasi yang dialami An Young-Yi (Kang So Ra). Sebagai salah satu karyawan wanita, dia kerap diremehkan soal pekerjaannya.

Search: WWW - 2019

Search: WWW mengisahkan persaingan antara direktur perusahaan portal pencarian. Bae Ta Mi (Lim Soo Jung), direktur mesin pencarian menghadapi tuduhan dan kompetitif di usianya menginjak kepala empat.

Be Melodramatic - 2019

Siapa bilang wanita tidak bisa bekerja di balik layar? Ketiga pemeran utama Be Melodramatic bekerja di bidang perfilman yakni sebagai sutradara dan penulis naskah. Mereka berjuang agar hasil pekerjaan mereka menghasilkan sesuatu yang menarik untuk ditonton.

Miss Hammurabi - 2018

Miss Hammurabi menampilkan kisah keseteraan gender di bidang hukum. Mulai dari pelecehan seksual di tempat kerja sampai dialog yang ditampilkan sangat berkaitan dengan isu tersebut.

It’s Okay to Not Be Sensitive - 2019

Webdrama It’s Okay to Not Be Sensitive menampilkan cerita tiga perempuan sebagai karyawan magang di perusahaan Sengse Group bagian marketing. Ketiganya menceritakan diskriminasi gender yang dirasakan baik di dalam dan di luar kantor.