Bagikan:

JAKARTA - Ayah Vadel Badjideh, Umar Badjideh terlihat hadir di Polres Metro Jakarta Selatan dengan didampingi oleh kuasa hukumnya, Razman Arif Nasution.

Kehadiran Umar ini untuk memberikan keterangan terkait laporan yang ia layangkan terhadap Nikita Mirzani atas dugaan pelanggaran UU ITE.

"Assalamualaikum wr wb. Saya datang ke sini untuk melaporkan saudara NM yang sudah beberapa (kali) memfitnah saya, menjelek-jelekkan saya, saya ingin coba nanti selanjutnya selesai dari atas aja," kata Umar di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu, 20 November.

Umar mengaku tidak terima dengan perkataan yang dilontarkan Nikita Mirzani terhadap keluarganya yang tidak ada hubungannya dengan kasus Vadel dan Laura Meizani.

"Ya itu seperti kata-kata menjelek-jelekan saya, tentang kehidupan saya, keluarga saya, semuanya kena. Kalau masalah Vadel ini kan orang tua tidak usah disangkutpautkan," tutur Umar.

Ia sangat menyayangkan perbuatan Nikita Mirzani tersebut yang di mana sejak awal ia tidak pernah ikut campur dalam permasalahan Vadel.

"Iya. Sebenarnya saya juga nggak mau tahu urusan anak muda kan, tidak pernah ngomongin tentang Lolly. Itu urusan Vadel sama Lolly. Tapi dia sampai ungkit-ungkit saya," tambahnya.