JAKARTA - Berita duka datang dari dunia hiburan. Pemeran film Star Wars, Andrew Jack meninggal dunia pada hari ini, Kamis, 1 April akibat COVID-19 atau virus corona. Dilansir dari The Independent, Jack meninggal di St Peter’s Hospital di Surrey, Inggris pada usia 76 tahun.
Dua hari sebelumnya, Jack didiagnosa positif terkena virus corona padahal ia tidak merasakan sakit apapun. Tetapi sayangnya ia tidak bisa diselamatkan. Sementara istrinya, Gabrielle Rogers yang bekerja sebagai pelatih suara saat ini sedang menjalani karantina di Australia.
Andrew Jack dikenal sebagai pelatih suara untuk aktor-aktor yang membintangi Star Wars, Batman, Lord of the Rings dan sejumlah film Avengers. Jack sempat muncul sebagai Major Ematt dalam Star Wars: The Last Jedi dan Star Wars: The Force Awakens. Ia juga mengisi suara Moloch dalam Solo: A Star Wars Story.
Ia melatih sejumlah aktor papan atas, antara lain Pierce Brosnan, Jessica Lange, Robert Downey Jr dan lainnya agar bisa menguasai aksen dan pengejaan tertentu. Jack juga pernah menangani aktor John Boyega dalam Star Wars agar bisa menguasai aksen orang Amerika karena Boyega berasal dari Inggris.
BACA JUGA:
Agensi yang menaungi Jack melalui juru bicaranya Jill McCullough mengonfirmasi berita duka ini. “Anda tidak akan melupakannya (Andrew Jack) ketika ia memasuki sebuah ruangan,” ujar dia.
Sejumlah aktor dan aktris, serta tim produksi film yang pernah bekerja dengan Jack mengirimkan ungakapan belasungkawa melalui akun media sosialnya. Seperti Elijah Wood yang menuliskan “Sangat memilukan mengetahui Andrew Jack telah meninggal dunia. Dia, bersama dengan Roisin Carty, memimpin kami melalui banyak aksen Middle Earth. Dia adalah manusia yang baik dan manis. Cinta saya pada keluarga dan teman-temannya.”
So heartbreaking to learn that Andrew Jack has passed away. He, along with Roisin Carty, lead all of us through the many accents of Middle-Earth. He was a kind and lovely human being. My love to his family and friends.
— Elijah Wood (@elijahwood) April 1, 2020
Selain itu, ada Sean Astin, produser serial Stranger Things yang menuliskan: "Andrew Jack lucu dan brilian. Kami mencintai Andrew Jack."
Andrew Jack was powerful & gentle in equal measure
Andrew Jack was funny
Andrew Jack was brilliant
Andrew Jack loved a unique theory of gravity, that we are all being pushed down, instead of pulled down
We loved Andrew Jackhttps://t.co/PNxMop2udN
— Sean Astin (@SeanAstin) March 31, 2020
Ucapan belasungkawa untuk Andrew Jack ini menandakan dirinya merupakan sosok legendaris yang banyak membantu perkembangan industri film. Selamat jalan, Andrew Jack.