Bagikan:

JAKARTA - Wajah yang awet muda tidak hanya bisa diperoleh dengan menggunakan beragam skincare. Wajah yang awet muda juga bisa diperoleh melalui posisi tidur setiap malamnya.

Dilansir dari Health dan Real Simple, terdapat posisi tidur terbaik yang membantu kulit wajah tetap awet muda. Posisi tidur terbaik tersebut adalah dengan telentang.

Posisi tidur telentang membuat wajah terhindar dari gesekan bantal yang dapat menyebabkan berbagai kerutan penuaan. Posisi tidur ini juga mencegah kulit merasakan tekanan yang berlebih pada bantal.

Dengan tidur posisi telentang juga membantu produk skincare yang dipakai pada malam hari terserap secara maksimal ke dalam wajah. Hal ini terjadi karena wajah tidak akan mengenai bantal yang bisa saja membuat skincare menempel dan tidak bekerja maksimal pada wajah.

Posisi tidur ini juga membuat tubuh menjadi lebih rileks dan mendorong pertumbuhan sel baru, yang dapat mengganti sel-sel kulit mati pada wajah.

Selain membantu wajah tetap awet muda, dengan tidur telentang juga memberikan manfaat kesehatan bagi keseluruhan tubuh. Tidur telentang membuat aliran cairan tubuh optimal, sehingga menghasilkan proses sirkulasi darah yang baik ke seluruh tubuh.

Sementara itu, posisi tidur lainnya yakni posisi miring dan tengkurap memberikan dampak tidak baik pada wajah. Posisi tidur miring dapat menyebabkan kerutan pada sisi wajah yang menjadi tumpuan dan terkena langsung pada bantal.

Tengkurap merupakan posisi tidur terburuk. Posisi ini membuat kulit wajah tertekan bantal selama berjam-jam, yang bisa menyebabkan kerutan pada area mata, dahi, hingga sekitar bibir.