Bagikan:

YOGYAKARTA – Basah di ketiak bisa terjadi karena di area tersebut terdapat kelenjar keringat. Saat cuaca panas atau ketika sedang melakukan kegiatan fisik, keringat akan muncul di area ketiak. Efeknya baju di area ketiak basah dan kadang menimbulkan bau yang tak sedap. Kondisi itu tidak hanya mengganggu kecantikan namun membuat rasa tidak percaya diri muncul.

Kondisi basah ketiak dianggap menganggu khususnya bagi orang yang mudah berkeringat. Saat itu terjadi tak perlu khawatir karena cara menghilangkan ketiak basa secara permanen alami bisa dilakukan.

Cara Menghilangkan Ketiak Basah Secara Permanen Alami

Mencegah keringat tidak keluar dari ketiak bisa dilakukan dengan langkah-langkah pencegahan. Berikut ini beberapa hal yang bisa dilakukan oleh orang dengan kelenjar keringat aktif.

  1. Kurangi Makanan Pedas dan Berlemak

Makanan pedas atau berlemak dapat meningkatkan prouksi keringat terutama di ketiak. Jika tak ingin keringat keluar berlebih, kurangi makanan jenis ini dan ganti dengan makanan berair seperti buah dan sayur.

  1. Hindari Makanan Berbau Menyengat

Salah satu masalah yang kerap dialami oleh orang yang mudah berkeringat adalah aroma kurang sedap. Agar tubuh terhindari dari bau tersebut kurangi makan makanan berbau menyengat seperti bawang.

  1. Rajin Mandi dengan Sabun Anti Bakteri

Mandi membantu suhu tubuh lebih dingin sehingga keringat tak mudah keluar. Selain itu mandi juga membantu mengurangi keringat yang keluar setelah seharian aktivitas. Gunakan sabun anti bakteri agar makin bersih.

  1. Hindari Pakaian Berbahan Panas

Beberapa pakaian dibuat dari bahan yang tak bisa menyerap keringat seperti bahan poliester. Bahan ini dapat memicu produksi keringat berlebih karena lebih panas saat dikenakan. Selain itu kenakan baju yang longgar saat cuaca panas.

  1. Gunakan Produk Antiperspiran

Sesudah mandi gunakan produk antiperspiran. Produk ini membantu mengurangi produksi keringat terutama di area ketiak. Salah satu yang bisa digunakan adalah tawas. Cukup gosokkan di area ketiak secara teratur untuk menghilangkan biang keringat mengganggu.

  1. Manfaatkan Bedak atau Talk

Saat ini banyak bedak atau talk yang membantu penyerapan keringat berlebih di keringat lebih maksimal. Penggunaannya pun sangat mudah hanya dengan meratakan bedak di area ketiak sesudah mandi.

  1. Cukur Bulu Ketiak Rutin

Bulu ketiak akan menambah kelembapan di area ketiak jadi lebih tinggi. Untuk mengurangi kelembapan disarankan untuk mencukur bulu ketiak secara teratur.

  1. Minum Air Putih Cukup

Air putih membantu menurunkan suhu tubuh saat cuaca panas sehingga potensi keringat berlebih jadi lebih kecil. Perbanyak minum air putih saat cuaca panas atau sedang berkegiatan di luar ruangan.

  1. Kurangi Minum Alkohol

Kurangi kebiasaan minum alkohol karena minuman tersebut memicu peningkatan suhu tubuh. Hal itu bisa terjadi karena alkohol berpengaruh pada sistem saraf yang mengatur suhu tubuh, tekanan darah, hingga aktivitas jantung.

Itulah beberapa cara menghilangkan ketiak basah secara permanen alami. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.