Bagikan:

JAKARTA - Penyanyi Anang Hermansyah dihujat warganet setelah dinilai merusak momen kemenangan Indonesia melawan Filipina di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa, 11 Juni kemarin.

Sebelumnya, istri Anang, Ashanty mengatakan kalau mereka dipercaya untuk menyanyikan 2 lagu kebangsaan Indonesia sekaligus mengantarkan putra bungsunya, Arsya yang menjadi pendamping garuda.

"Waktu tanggal 6 antar Arsya jadi pendamping garuda ditanya mau nonton nggak Indonesia-Filipina? Mau banget dong. Terus ditanya sekalian nyanyi ya 2 lagu kebangsaan, lagu Mas Anang yang beat? Langsung jawab siap," tulis Ashanty dikutip VOI dari instagram pribadinya, Rabu, 12 Juni.

Sayangnya pada eksekusinya, Anang dan Ashanty malah dinilai merusak momen dengan menyanyikan lagu Kebyar-kebyar dan Rindu Ini milik Warna.

Pasalnya sudah menjadi sebuah tradisi setiap laga kemenangan Indonesia di mana para pemain akan berkumpul di tengah lapangan untuk menyanyikan lagu Bagimu Negeri bersama suporter yang hadir di Stadion GBK.

Alhasil pada saat menyanyikan lagu kedua, Anang dan Ashanty terpaksa menghentikan penampilan mereka di tengah lagu karena kalah dengan suporter yang lebih ingin menyanyikan lagu Bagimu Negeri dan selebrasi bersama Timnas Indonesia.

Melihat hal ini, terlihat di kolom komentar instagram Anang banyak warganet yang mengkritik tindakan Anang dan Ashanty tersebut sebagai hal yang memalukan.

"Sudahlah, rusak momen sakral Timnas," tutur akun @mfi*****.

"Aduh padahal tadi yang di tribun sudah berdiri, merusak lagu sakral. Mas Anang, Mas Anang," lanjut akun @yan*****.

"Ngapain menyanyi di stadion? Rusak suasana," imbuh akun @and*****.

"Malu-maluin sumpah. Pemain diaspora pada berusaha buat menghafal lagu Indonesia Pusaka, ibu partisi pas rendah air es malah dirusak banget momennya. Sumpah nggak ideal banget," timpal akun @aul*****.