Bagikan:

YOGYAKARTA – Aktivitas untuk meningkatkan stamina pria di atas ranjang perlu dilakukan secara rutin agar tidak mudah loyo ketika berhubungan seks dengan pasangan.

Perlu dipahami, hubungan seks adalah kegiatan yang menghabiskan banyak energi. Oleh sebab itu, dibutuhkan stamina yang kuat supaya terhindar dari masalah ereksi.

Untuk meningkatkan stamina dan kejantanan, Anda perlu rutin berolahraga. Aktivitas ini akan membuat aliran darah Anda menjadi lebih lancar, bahkan aliran ke area reproduksi.

Lantas, apa saja aktivitas olahraga yang dapat meningkatkan stamina pria di atas ranjang? Mari simak informasi selengkapnya berikut ini.

Aktivitas untuk Meningkatkan Stamina Pria

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa aktivitas olahraga yang dapat meningkatkan stamina pria di atas ranjang.

1. Latihan angkat beban

Olahraga yang direkomendasikan untuk meningkatkan stamina dan kejantanan pria adalah latihan angkat beban.

Aktivitas fisik ini bisa meningkatkan produksi hormon testosteron, hormon utama yang meningkatkan vitalitas seksual pria.

Angkat beban dikenal sebagai latihan ketahanan atau kekuatan. Dengan melakukan latihan ini, Anda bisa membangun otot yang ramping dan kuat serta memperkuat tulang dan persendian.

Latihan angkat beban seiring bertambahnya usia bisa membantu melawan hilangnya massa otot, mobilitas, serta meningkatkan kesejahteraan psikologis.

2. Senam kegel

Senam kegel juga termasuk aktivitas olahraga yang dapat meningkatkan stamina pria di atas ranjang.

Latihan ini dapat memperkuat otot-otot dasar panggul, menipang rahim, kandung kemih, usus kecil, dan rectum. Senam kegel atau latihan otot dasar panggul bisa dilakukan kapan saja.

Cara melakukannya juga cukup mudah. Anda cukup berbaring telentang di permukaan yang rata, kemudian tekuk lutut sehingga paha membentuk sudut 45 derajat. Berikutnya, pegang pinggul dan angkat badan, lalu tahan selama lima detik seperti kencing, kemudian lepaskan.

Anda bisa melakukan latihan ini berulangkali, akan tetapi pastikan Anda sudah buang air kecil sebelum melakukan senam kegel.

Para ahli mengatakan bahwa gerakan yang dapat melatih otot-otot panggul memberikan dampak positif pada kehidupan seks. Tak hanya itu latihan kegel juga bisa membantu mencegah ejakuliasi dini dan disfungsi ereksi.

3. Push-up

Aktivitas untuk meningkatkan stamina pria yang berikutnya adalah push-up. Latihan fisik ini bertujuan untuk melatih kekuatan dorongan, kestabilan gerakan, dan daya tahan tubuh ketika berhubungan seksual.

Bila ingin melakukan push-up, Anda harus berada di permukaan datar dengan posisi merangkak. Selanjutnya, posisikan tangan sedikit lebar dari bahu, dan jangan mengunci siku. Rentangkan kaki ke belakang agar tangan dan kaki menjadi seimbang. Selanjutnya, buka kaki selebar pinggul.

Berikutnya, kencangkan otot perut dan kencangkan otot inti dengan menarik pusar ke arah tulang belakang. Tarik napas saat perlahan menekuk siku dan turunkan tubuh ke lantai hingga siku membentuk suhu 90 derajat. Buang napas sembari mengencangkan otot dada dan dorong kembali melalui tangan, kembali ke posisi awal.

Demikian informasi tentang aktivitas untuk meningkatkan stamina pria di atas ranjang. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan para pembaca setia VOI.ID.