JAKARTA - Prilly Latuconsina buka suara setelah mendapat kritik dari netizen karena menggunakan gas LPG 3 kg. Hal itu terlihat dalam video terbarunya yang ia unggah melalui media sosial.
Hal ini bermula setelah Prilly Latuconsina mengunggah video dirinya mempersiapkan makanan untuk menyambut Lebaran. Netizen mendapati ia menggunakan gas subsidi yang ditujukan untuk masyarakat miskin.
Sadar video itu menjadi pembicaraan, Prilly menjelaskan alasan mengapa gas subsidi itu ia gunakan untuk masak. Ia mengaku gas itu dipinjamkan oleh tukang gas langganan karena gas yang biasa digunakan sedang tidak ada.
"Ternyata tabung gas itu sebenarnya dipinjamkan sama tukang gas langganan aku karena stok gas yang biasa mbak beli habis," tulis Prilly Latuconsina melalui Instagram-nya.
Ia baru sadar setelah komentarnya diramaikan oleh netizen. Akan tetapi, Prilly mengaku tidak pernah berniat untuk menyembunyikan atau mengambil hak orang lain.
BACA JUGA:
"Tidak ada niatan menyembunyikan atau apa pun karena itu memang berada di belakang tas belanja. Aku pun enggak ngeuh," ungkapnya.
Gas berwarna hijau itu sudah dikembalikan kepada tukang gas. Prilly juga berpesan kepada orang di rumahnya agar hal seperti itu tidak terjadi.
"Aku sangat aware kalau gas itu memang tidak diperuntukkan untuk semua orang, terima kasih banyak kepada kalian yang sudah mengingatkan," kata Prilly.
"Next time kalau gas yang biasa aku pakai habis, lalu ingin dipinjamkan, aku sudah bilang mbak lebih baik bersabar saja menunggu gas yang biasa kita pakai," katanya.
Prilly Latuconsina membagikan proses memasak makanan untuk Lebaran dari tahun ke tahun. Pada tahun ini, ia memasak lima menu mulai dari opor ayam hingga rendang daging 9 kg.