Berapa Kali Menimbang Berat Badan? Begini Jawaban para Ahli
Ilustrasi menimbang berat badan (Foto: Pixabay)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Berapa kali menimbang berat badan ketika menjalankan program diet? Jawabannya tergantung target kebugaran yang ingin dicapai.

Mengutip AI-Care, menimbang berat badan bisa dilakukan setiap hari atau seminggu sekali bila Anda sedang menjalani program diet.

Menimbang badan sebulan sekali atau tidak pernah menimbang berat badan tidak disarankan bila Anda ingin mengetahui perkembangan program diet.

Untuk penjelasan lebih detailnya, mari simak ulasan berikut ini.

Berapa Kali Menimbang Berat Badan?

Di atas telah disinggung bahwa seberapa sering seseorang menimbang berat badan harus sejalan dengan target kebugaran pribadi dan gaya hidup.

Di masa lalu, para ahli berpendapat bahwa menimbang berat badan setiap hari merupakan cara paling efektif untuk diet.

Akan tetapi, ternyata frekuensi menimbang berat badan bisa berbeda-beda pada setiap orang.

Dokter pengobatan obesitas dan dokter anak di Florida, Angela Fals, MD, FAAP, DABOM, CCMS menyatakan, menimbang berat badan seminggu sekali juga bisa efektif ketika seseorang menjalankan program diet.

Dia berpendapat, menimbang berat badan seminggu sekali bisa memberikan gambaran yang akurat tentang keberhasilan program kebugaran yang sedang dijalani.

“Ini mengurangi kecemasan seputar berat badan, dan membantu melacak perubahan berat badan,” tutur Angela, menyadur The Healthy.

Dokter Angela menambahkan, anak-anak yang menjalani program diet tidak disarankan menimbang berat badan. Pasalnya, terlalu focus pada angka di timbangkan bisa menyebabkan obsesi tidak sehat terhadap berat badan. Ini pada akhirnya berpotensi menyebabkan gangguan makan dan masalah citra tubuh.

Pendapat yang sama juga disampaikan oleh Mazine Smith, RD, LD seorang ahli diet terdaftar di Cleveland Clinic.

Maxine berpendapat, menimbang berat badan mingguan sangat baik, namun harus lebih ampuh bila dilakukan pada hari tertentu setiap minggunya.

Konsisten dengan hari tertentu dalam seminggu bisa memberikan gambaran yang lebih jelas soal tren berat badan, serta fleksibilitas untuk variasi dan pola gaya hidup.

Kapan Sebaiknya Menimbang Berat Badan?

Sebelumnya, Anda perlu tahu bahwa naik turunnya berat badan dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti:

  • Periode menstruasi
  • Dehidrasi
  • Peningkatan cairan tubuh
  • Konsumsi makanan tinggi garam
  • Konsumsi alkohol
  • Konsumsi kafein
  • Menu yang dimakan di hari sebelumnya
  • Pola diet tinggi karbo
  • Makan dalam porsi yang banyak
  • Jenis olahraga yang dijalani
  • Kondisi kesehatan yang melatar belakangi

Bila Anda menimbang berat badan setiap hari, faktor-faktor di atas mungkin bisa membuat Anda tidak puas melihat angka timbangan dan bisa kehilangan semangat untuk disiplin dan konsisten menjalani program diet.

Oleh sebab itu, menimbang berat badan ketika sedang diet sebaiknya dilakukan di pagi hari, di ja, yang sama, dengan frekuensi seminggu sekali, dan Anda harus konsisten melakukannya.

Demikian informasi tentang berapa kali menimbang berat badan. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan para pembaca setia VOI.ID.