JAKARTA - Aktor Ammar Zoni saat ini statusnya masih menjadi tahanan penyidik di Polres Metro Jakarta Barat. Pasalnya untuk kasus Ammar sendiri belum pada tahap P-21.
"Di tahanan Polres Metro Jakarta Barat kan masih belum P21 kan masih tahanan penyidik," kata Jon Mathias, Kuasa Hukum Ammar Zoni, melalui sambungan telfon, Selasa, 2 Januari.
Meski begitu, Jon menjelaskan sudah mengajukan assessment medis kepada pihak BNN agar bisa mendapatkan rehabilitasi untuk Ammar Zoni.
"Kita udah mengajukan assessment medis. Ini kan kita pengajuan ke penyidik ya polres kasat narkoba nanti polres yang mengajukan itu ke BNN," tutur Jon.
Untuk saat ini, Jon menyampaikan pesan Ammar untuk keluarga hingga sahabat-sahabatnya. Ia meminta agar tidak ada lagi orang yang bernasib sama dengan dirinya.
"Pesannya ya itu jangan meniru perbuatan dia, dengarkanlah itu karena itu memang benar-benar merugikan diri sendiri," sambungnya.
BACA JUGA:
Selain itu, Jon juga menceritakan kalau Ammar kini menjadi lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dengan rajin beribadah. Bahkan Ammar juga sedang menjalani puasa Senin Kamis.
"Kemudian dia doakan supaya dia mendekatkan diri sama Allah dan saat sekarang dia memang sudah sangat beragama, salatnya sudah tepat waktu kemudian puasa Senin Kamis juga jadi yang dilaksanakan itu sekarang," pungkasnya.