JAKARTA - Ratu Sofya kembali memerankan film horor lewat film Siksa Neraka. Film yang diarahkan Anggy Umbara ini menjadi karya terbarunya di tahun ini.
Dalam film ini, Ratu berperan sebagai Tyas, salah satu anak dari empat bersaudara. Siksa Neraka menceritakan perjalanan keempat bersaudara yang mendapat siksaan neraka atas hal yang mereka lakukan.
“Aku deg-degan sekali karena takut tidak sesuai ekspektasi teman-teman. Tapi kita melakukannya maksimal karena kita butuh perjuangan untuk syuting filmnya,” kenang Ratu Sofya.
Ketika teasernya dirilis, banyak yang membicarakan film ini sehingga Ratu Sofya berharap penonton bisa menyaksikan film Siksa Neraka ini.
BACA JUGA:
“Pastinya senang banget karena melihat mereka senang kelihat trailernya. Kita berdoa saja untuk yang terbaik dan semoga penonton senang,” katanya.
Ia menyebut sejauh ini, produksi film Siksa Neraka menjadi salah satu produksi terseram yang ia pernah jalani.
“Mimpi buruk! Karena aku saja setelah syuting masih berasa keinget, gak tenang, apalagi ini ceritanya soal akhirat ya,” kata Ratu Sofya.
“Dan ada cerita bayangan manusianya jadi pasti kebawa dalam hati,” katanya lagi.
Ratu Sofya merekomendasikan penonton untuk menyaksikan Siksa Neraka karena film ini bukan hanya menunjukkan sisi horor tapi mengandung pesan moral.
“Karena ini film neraka siapa yang gak kepo? supaya jadi sentilan buat kalian, bisa jadi gambaran dan pastinya kepo makanya kalian harus nonton,” kata Ratu Sofya.