Bagikan:

JAKARTA - BEN, sebuah proyek musik yang digawangi Benny Navaro (kibor), Johan Nurrokhman (gitar) dan Surya Luckmana (vokal) siap melepas album debut bertajuk Asmarandana. Album yang digarap sejak Maret-Oktober 2020 ini berisikan 13 lagu dalam durasi 50 menit. 

Mengusung tema sound bernuansa 80-an dan 90-an, BEN berusaha memberi warna unik pada musiknya. Album ini didahului dengan rilisnya dua lagu tunggal, Asmarandana dan Residu, pada awal Januari kemarin di semua platform digital.

Lagu tunggal Asmarandana berkisah tentang misteriusnya cerita cinta dalam hidup seseorang. Ada yang bahagia dan menyenangkan, tapi juga ada yang sebaliknya. Bermuara pada satu premis penting “bisakah kita punya cinta tanpa tanda tanya?”. 

Benny Navaro, yang bertanggung jawab sebagai penulis lagu mengungkap makna dari judul unik tersebut. Menurut dia, Asmarandana diambil dari kekayaan khasanah Nusantara, kurang lebih artinya adalah “Api Asmara”. 

Istilah Asmarandana sendiri sering terdengar di kesusastraan Sunda dan  Jawa. 

Sementara itu, Residu bercerita tentang “mencinta dan terluka di waktu yang sama”. Sebuah keadaan yang sering dialami oleh banyak orang. Dikemas dalam balutan musik rock dengan riff guitar menarik.

Mengambil ambiens dan sound musik 80-an dan 90-an, lirik dan judul lagu menjadi perhatian utama trio pop rock ini. Idiom-idiom tak lumrah macam Asmarandana, Residu, Gentas, Karma Terbaik, muncul menghiasi album ini.

Benny Navaro mempunyai latar belakang sebagai musisi top 40 dan sempat menjadi co-producer di beberapa album musisi lain. Di antaranya Zigaz dan Zetta. 

Karya ciptaannya yang sempat menjadi hits adalah Sahabat Jadi Cinta yang dipopulerkan oleh Zigaz dan almarhum Mike Mohede. 

Sementara itu, Johan Nurrokhman berlatar belakang sebagai musisi kafe selama 16 tahun. Johan bersama bandnya sempat menjadi band pengiring beberapa artis, antara lain Citra Scholastika dan Dewi Persikk. 

Sedangkan Surya Luckmana sebelumnya adalah vokalis Moluska Band. Bersama bandnya, dia sempat melahirkan beberapa lagu tunggal, dan sempat mengikuti satu ajang pencarian bakat Rising Star di salah satu stasiun TV.