JAKARTA - Dalam hidup ini, kehadiran orang lain tentu memiliki makna cukup besar bagi Anda. Terutama jika sosok tersebut selalu hadir tidak hanya di waktu senang, tapi juga saat susah. Sosok yang selalu ada ini bisa disebut sebagai support system.
Support system adalah seseorang yang dianggap sangat dekat dengan Anda. Biasanya, sosok support system itu adalah sahabat, pasangan, atau keluarga yang dipercaya dapat terus memberi dukungan dalam kondisi senang dan membantu saat masa-masa susah. Support system merupakan sosok yang biasa Anda cari pertama kali, khususnya saat sedang dalam keadaan genting.
Seorang support system tidak hanya membangun, melainkan mendorong Anda agar menjadi seseorang yang lebih baik. Kehadirannya akan membawa dampak positif dalam kehidupan. Selain itu, masih ada lagi beberapa dampak positif kehadiran support system dalam hidup kita. Berikut di antaranya:
Membantu menjadikan pribadi yang tangguh
Hadirnya support system dalam hidup membantu Anda menjadi sosok yang lebih open minded terhadap diri sendiri. Selain diri sendiri, orang terdekat juga mampu mengubah pikiran Anda terhadap diri Anda sehingga dari situ, Anda bisa tumbuh menjadi orang lebih dewasa, kuat, dan tangguh dalam menghadapi segala situasi di masa mendatang.
BACA JUGA:
Memberikan rasa aman dan nyaman
Saat Anda sedang dalam tekanan, support system akan selalu hadir memberikan rasa aman dan nyaman. Masalah yang terjadi dalam hidup pun dapat dihadapi dengan tenang karena Anda merasa dapat berbagi cerita dengan sosok tersebut.
Berbagi cerita dengan orang yang dipercaya bisa membuat Anda lebih lega karena beban seakan berkurang setelah bercerita dengan support system.
Membantu memberikan pertimbangan
Dalam hidup banyak sekali hal yang memerlukan pertimbangan dan itu terkadang terasa berat. Sosok support system dapat menjadi tempat untuk membantu Anda mempertimbangkan sesuatu.
Saran dari orang terdekat akan membantu Anda karena ia bisa menilai kondisi Anda dengan lebih objektif.
Setiap orang pasti mempunyai setidaknya satu orang yang dapat dipercaya. Jika Anda merasa tidak memilikinya, mungkin Anda saja yang belum menyadari keberadaan mereka. Jika Anda sudah mendapatkannya, jangan lupa selalu bersyukur atas kehadiran orang-orang yang selalu menjadi support system dalam kehidupan Anda.