Bagikan:

JAKARTA - Aktris Laura Basuki menjadi salah satu delegasi Indonesia untuk hadir di acara Busan International Film Festival (BIFF) yang dilaksanakan di Busan, Korea Selatan. Laura menjadi wakil dari film 24 Jam Bersama Gaspar bersama dengan Reza Rahadian.

Dalam sebuah kesempatan, Laura menceritakan keseruannya saat menghadiri acara Film terbesar di Korea itu. Ia mengaku sangat senang karena akhirnya bisa menonton film nya sendiri dan bertemu dengan para sineas Indonesia lainnya.

"Seru banget kemarin akhirnya aku nonton film 24 Jam Bersama Gaspar pertama kali, happy banget dengan filmnya. Ketemu sama sineas Indonesian juga di sana," ujar Laura Basuki di Senayan City. Jakarta Pusat, Kamis, 12 Oktober.

Tak disangka, saat menghadiri BIFF, Laura Basuki juga mendapatkan penghargaan dari Marie Claire Asia Star Awards. Ia mendapatkan kategori Asia Wide.

Laura mengaku sangat senang dan tidak menyangka bisa mendapatkan penghargaan tersebut. Karena ia sendiri mengaku datang ke sana hanya untuk menghadiri pemutaran film namun ternyata bisa diberikan penghargaan yang baginya adalah bonus.

"Aku dapat penghargaan dari claire. Happy. Nggak nyangka sih, soalnya aku ke sana emang untuk premiere tiba-tiba dapat penghargaan bonus banget," tuturnya.