Sabun Castile, Produk Multiguna dan Ramah Lingkungan
Sabun (Timokefoto-Pixabay)

Bagikan:

JAKARTA - Kegiatan mandi dan mencuci merupakan bagian dari kehidupan sehari-hari. Namun, penggunaan sabun dan deterjen akan berakhir menjadi limbah cair.

Dampaknya cukup besar pada lingkungan sekitar, mulai dari pencemaran air, bahan yang sulit terurai, dapat menyebabkan iritasi, ditambah lagi kemasan plastiknya yang tak ramah lingkungan. 

Di setiap rumah, setidaknya ada stok sabun mandi, sabun cuci muka, sabun cuci piring, sabun cuci pakaian, dan cairan pembersih lantai. Bila dikumpulkan selama setahun, tentu ini jadi jumlah yang sangat besar, begitu pun dengan limbahnya. 

Sebenarnya, ada satu produk sabun yang dinilai ramah lingkungan, pun bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Namanya sabun castile. 

Sabun castile awalnya terbuat dari 100 persen minyak zaitun, air, dan alkali. Namun, seiring waktu banyak juga yang menambahkan minyak lain ke dalam sabun untuk menambahkan manfaatnya. Misalnya, minyak kelapa, kenari, almon, atau avokad. 

Bagi para vegan, sabun castile juga bisa jadi pilihan karena sama sekali tak ada kandungan bahan hewani. Sabun ini murni dibuat dari bahan alami, tak beracun, dan biodegradable atau dapat hancur terurai oleh organisme hidup lain. 

Penggunaan sabun castile sendiri sangat beragam, mulai dari untuk mencuci pakaian, buah dan sayur, pengganti sabun mandi, sampo dan deodoran, juga bisa untuk membersihkan lantai. Bentuk sabunnya sendiri ada versi batang dan cair. Sabun ini juga aman digunakan pada anak dan binatang peliharaan. 

Sabun castile bisa digunakan langsung atau dicampur dengan bahan lain untuk berbagai kebutuhan. Misalnya untuk membuat deodoran, Anda bisa mencampur sabun castile dengan garam laut dengan perbandingan 1:2, simpan dalam botol dan tinggal disemprot saat dipakai. 

Untuk jadi sabun cuci piring, campur sabun dan air dengan perbandingan 1:10. Sedangkan untuk pembersih jendela dan lantai, bisa campur satu sendok makan sabun dengan satu liter air. 

Sabun castile pun bisa dipakai langsung untuk mandi dan keramas. Sedangkan untuk pengganti sabun cuci tangan, bisa dicampur dengan air dan disimpan dalam botol. 

Di mana membeli sabun castile? Saat ini sudah banyak penjual di situs e-dagang, kemasannya menggunaka jeriken sehingga bisa dipakai ulang. Bahkan, ada beberapa bulk store khusus produk zero waste yang menjual sabun ini secara curah, sehingga Anda bisa membawa jeriken sendiri untuk diisi ulang.