Bagikan:

JAKARTA - Grup K-pop aespa akan mengadakan konser perdana di Jakarta pada 24 Juni 2023 di Hall 5, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang pukul 14.30 WIB. Konser ini sekaligus menandai kunjungan pertama aespa sejak debut pada tahun 2020.

Hari ini, Rabu, 17 Mei, promotor Dyandra Global merilis denah kategori dan harga tiket untuk SYNK: Hyper Line in Jakarta. Terdapat lima kategori yang bisa dibeli oleh penonton dengan format berdiri (standing) dan duduk (seating).

Panggung aespa juga membentuk cabang sehingga nantinya Karina, Winter, Giselle, dan Ningning bisa menyapa penggemar di beberapa kategori.

Harga tiket konser aespa LIVE TOUR 2023 - SYNK: Hyper Line in Jakarta dimulai dari CAT 4A, 4B seharga Rp1.100.000, CAT 3A 3B seharga Rp1.550.000, CAT 2 yang berformat seating seharga Rp2.550.000.

Selain itu ada CAT 1A 1B 1C 1D seharga Rp2.750.000. CAT 1A 1B berada di barisan paling depan panggung sementara 1C 1D berada di depan panggung tambahan (extended stage).

Seluruh kategori standing akan memiliki nomor antrian, begitu juga dengan pemegang CAT 2 yang akan mendapat nomor kursi saat pembelian tiket. Harga yang tertera juga belum termasuk pajak pemerintah 15% dan biaya admin tiket sebesar 4%.

Bagi para calon penonton yang mengenakan kursi roda bisa menghubungi promotor untuk mendapat pendampingan dalam transaksi.

Sementara itu, penjualan tiket konser aespa akan dimulai pada 26 Mei 2023 pukul 16.00 WIB. Calon pembeli bisa membeli tiket melalui situs aespa2023jakarta.com.

Aespa melakukan tur di sela promosi album mini terbaru, MY WORLD. Lewat album ini, aespa kembali mencapai rekor sebagai grup K-pop wanita dengan pemesanan album terbanyak dalam minggu pertama sebelum dirilis.

Selain itu, lagu-lagu dari album MY WORLD juga menempati tangga musik lokal maupun internasional, mulai dari Welcome To My World, Salty & Sweet, Thirsty, Till We Meet Again hingga trek utama, Spicy.