Bagikan:

JAKARTA - Arbani Yasiz sudah menjalani karier berakting sejak 2015 lewat sinetron Pangeran Lutung. Hingga saat ini, sudah puluhan judul ia bintangi, baik itu film, series maupun sinetron.

Sebagai aktor muda yang tampan, sudah sewajarnya Arbani mempunyai banyak fans wanita. Namun, ia mengaku tak bangga dengan banyaknya eanita yang mengaguminya.

“Bangga sih enggak lah, itu bukan suatu kebanggan menurut gua. Ya mungkin itu lebih ke bonus kali ya. Gak masalah,” ujar Arbani Yasiz di Kebayotan Baru, Jakarta Selatan pada Senin, 20 Maret 2023.

Dengan ketenaran yang dirasakan, aktor 28 tahun itu justru kerap merasa risih ketika muncul di ruang publik. Dengan banyaknya atensi yang didapat, Arbani justru ingin dilihat sebagai orang biasa.

Sang aktor juga bicara mengenai fans fanatik. Ia mengatakan jika dirinya tidak bisa mengontrol apa yang dikehendaki orang lain, namun Arbani merasa dirinya bukanlah seseorang yang cukup layak untuk diidolakan.

“Cuma balik lagi sih, terserah mereka mau fanatik atau enggak, cuma ya jangan dijadikan sebagai panutan atau idola. Menurut gua, gua itu belum pantas menjadi sosok yang seperti itu, karena cuma manusia, biasa aja,” kata Arbani.

Merasa belum cukup besar sebagai seorang artis, Arbani Yasiz merasa dirinya tidak seperti selebritis Hollywood yang harus dikagumi secara berlebihan. Bagi para fansnya, ia ingin dikagumi dengan cara yang tak berlebihan.

“Paling ya, (ada fans) kayak ketemu bisa nangis aja. Maksud gua gini, kalau gua Justin Bieber atau Tom Cruise atau siapa, okay lu nangis. Ini kan kita menghirup udara yang sama sebenarnya kan, apalagi tinggalnya di Jakarta juga. Tinggal nunggu momen ketemunya aja sebenarnya,” pungkasnya.