Kiriman Uang dari Raffi Ahmad ke Aldilla Jelita Versi Indra Bekti
Indra Bekti dan Aldilla Jelita berterima kasih atas donasi dari Raffi Ahmad. (Tangkapan layar)

Bagikan:

JAKARTA - Penampilan Indra Bekti pada sebuah program televisi yang dipandu Raffi Ahmad sempat menjadi sorotan publik. Dari interaksinya dengan Raffi saat itu, banyak publik yang beranggapan bahwa donasi yang diberikan ayah dari Rafathar kepada Aldilla Jelita tidak diketahui Bekti.

Setelah banyak yang mengkritik Dhila karena tidak memberitahukan kepada Bekti bahwa Raffi Ahmad telah mentransfer sejumlah uang, Bekti pun mencoba mengklarifikasi dan meluruskan.

“Jadi memang mungkin aku di sini sedikit ada kesalahan dalam penyampaian saat aku di acaranya Raffi sama Irfan. Jadi di situ aku merasa aku gak dapat apa-apa, aku gak nerima apa-apa dari Raffi,” ujar Bekti di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Senin, 6 Maret.

Ia menjelaskan bahwa apa yang terjadi saat itu adalah kesalahpahaman. Ia mengatakan bahwa dirinya bersama Dhila bahkan sempat membuat video untuk mengucapkan terima kasih kepada Raffi Ahmad.

“Ternyata Raffi itu udah kasih dan kita sampai bikin video sama Dhila ucapan terima kasih. Makanya Raffi sampai bingung 'Udah gue kasih ke Dhila, kok dia (Bekti) gak terima', padahal sudah terima,” tutur Bekti.

Di lain sisi, Aldilla Jelita sendiri sudah memberi klarifikasi. Ia mengatakan bahwa kemungkinan suaminya itu lupa dengan apa yang pernah terjadi, hingga responnya dalam acara yang dipandu Raffi itu disalahartikan.

"Mungkin karena Mas Bekti waktu itu kondisinya belum stabil. Sebenarnya sumbangannya sudah masuk, bahkan ada video dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina soal sumbangan tersebut," kata Aldila Jelita.

Bekti pun mengucapkan permintaan maaf karena sudah memberikan respon dan pernyataan yang keliru, hingga membuat istrinya, Aldila Jelita mendapat hujatan.

"Jadi, aku sepertinya saat sakit itu ada yang gampang dilupakan, yang kecil-kecil itu gak ingat. Selama di rumah sakit aku gak ingat apa-apa, mungkin ini akibat sakit. Maaf jadi salah persepsi. Mohon maaf misalnya ada salah persepsi karena tindakan aku," pungkas Indra Bekti.