Bagikan:

JAKARTA - Grup K-Pop asuhan YG Entertainment, iKON resmi kembali dengan trek Dive. Ini adalah pertama kalinya iKON tampil berenam setelah ditinggal Hanbin, leader mereka. Tetapi kepergian B.I (nama panggung Hanbin) tidak sepenuhnya mudah dilupakan, sebab ia masih ambil bagian dalam album mini i DECIDE.

Video musik Dive dirilis Kamis, 6 Februari tepat pukul 6 sore waktu Korea Selatan. Video musik ini menampilkan keenam personel yang menari bersama. Beberapa adegan berganti dengan mencoba menembus sebuah elemen seperti api, pintu, dan hal-hal yang membelenggu mereka seperti lirik lagu Dive.

Trek yang easy listening ini bernuansa country sejak suara gitar mengalun pada permulaan lagu, menunjukkan vokal para member iKON yang berbeda dengan ciri khas mereka yang kental dengan hip-hop. Lirik romantis tentang kerelaan diri untuk orang yang disayangi tersirat dari kata-kata; "If u're fire I'll dive into it. I'll say it's warm & flare up. If you're a thorny path, I'll dive onto it. I'll say it's soft & throw myself against it"

Hanbin memproduseri album ini dengan bantuan dari MILLENIUM, Diggy, Kang Ukjin, Seung, HRDR, DUSTYYY HAN, iHwak. Dua member iKON; Bobby dan DK juga turut berpartisipasi dalam pembuatan album i DECIDE. Sebelumnya, YG sudah menjelaskan rencana comeback ini seharusnya dilakukan pada pertengahan 2019, tetapi harus ditunda karena kejadian yang menimpa Hanbin beberapa waktu lalu.

Album mini i DECIDE berisi 5 trek yaitu Ah Yeah, All The World, Holding On, Flower, serta Dive yang merupakan trek utama. Khusus pada lagu Flower yang diproduksi oleh DK secara penuh iKON menampilkan sisi ballad mereka. 

Tagar #iKON_iDECIDE langsung memasuki trending topic setelah perilisan album mini ini, menandakan kerinduan ikonic (penggemar iKON) terhadap karya iKON setelah setahun lamanya. iKON juga akan melakukan acara comeback melalui layanan streaming VLive pada hari ini.