BTS Bicara soal Nominasi Grammy Awards Pertama di Acara James Corden
BTS (Twitter @bts_bighit)

Bagikan:

JAKARTA - Sehari setelah pengumuman nominasi Grammy Awards 2021, BTS tampil dalam acara The Late Late Show with James Corden pada hari ini, Rabu, 25 November.

Presenter James Corden mengucapkan selamat. Ia juga menanyakan reaksi BTS ketika mengetahui mereka masuk nominasi Grammy, khususnya terkait reaksi V yang tidak terkejut dengan pengumuman itu.

"Reaksi setiap anggota berbeda terhadap nominasi ini. Kalau saya, saya lebih tidak percaya," kata V menjawab pertanyaan Corden.

"Saya tidak muncul di video karena saya sedang tidur. Saya menangis tetapi saya tidak bangun," kata J-Hope menimpali jawaban V.

Ketika ditanya apa arti nominasi Grammy untuk BTS, leader grup itu yakni RM menjawab, "Pertama, itu adalah sebuah langkah besar bagi kami di industri musik. Kami jauh lebih bahagia ketika melihat bangganya penggemar saat ini."

"Kami merasa kerja keras kami akhirnya terbayar. Bahkan untuk masuk ke nominasi dan tidak menang saja itu sudah hebat. Sebuah kehormatan besar."

Mereka pun kompak berteriak "Terima kasih ARMY!" karena nominasi pertama di Grammy Awards ini.

Selain itu, mereka juga berbicara tentang proses pembuatan album BE. Mereka menyebut album ini berisi perasaan mereka ketika menjalani situasi pandemi.

Suga yang sedang absen dari aktivitas BTS tidak terlihat dalam sesi bincang bersama James Corden. Mereka mengatakan reaksi Suga adalah, "Ah mengapa aku tertidur" dan melewatkan momen pengumuman nominasi.

BTS menerima nominasi pertama di Grammy Awards yaitu Best Pop/Duo Group Performance untuk lagu Dynamite. Mereka menjadi penyanyi Korea Selatan pertama yang mendapatkan nominasi ini.

Di sisi lain, mereka baru merilis album berjudul BE dengan lagu utama Life Goes On. Berikut perbincangan mereka dengan James Corden.