JAKARTA - Jalinan cinta Nikita Mirzani dan John Hopkins kandas. Padahal sebelumnya Nikita memberikan kabar John Hopkins siap mualaf sehingga muncul spekuliasi mereka akan segera menikah.
Kabar putusnya cinta mereka dikonfirmasi John Hopkins lewat pernyataan resmi via akun Instagram terverifikasinya, Selasa, 12 Juli. “Saya dan Nikita Mirzani tidak bersama lagi karena perbedaan kepribadian yang muncul seiring berjalannya waktu,” tulis John Hopkins.
John Hopkins tak menyebut alasan putus namun menjelaskan opini publik tidak mempengaruhi mereka. “Bukan karena masalah hukumnya, jarak, pengaruh publik atau komentar negatif. Saya selalu mendukung dan mempertahankannya,” ujarnya dalam bahasa Inggris.
“Meskipun saya percaya kami berdua sangat mencintai dan saya berkomitmen penuh untuk hubungan kami... Sayangnya, itu tidak terjadi!” tulis John Hopkins.
BACA JUGA:
John Hopkins dan Nikita Mirzani mengakhiri hubungan dengan dewasa. Bahkan John mendoakan Nikita mendapatkan yang terbaik.
“Saya masih berharap yang terbaik untuknya dan keluarganya. Percaya jauh di lubuk hati dia sejatinya memiliki hati yang baik dan berharap dia menemukan kebahagiaan yang dia cari,” ungkap John Hopkins.