Bagikan:

JAKARTA - Seorang imam muslim, Qari Asim dipecat dari jabatannya sebagai penasihat Pemerintah Inggris.

Ia dipecat karena protes terhadap film The Lady of Heaven yang mengisahkan tentang kehidupan Putri Nabi Muhammad SAW, Fatimah.

Dilansir Arab News, Minggu 12 Juni, Pemerintah Inggris memberhentikan Qari Asim karena telah mengobarkan protes terhadap film tentang putri Nabi Muhammad SAW itu.

Pekan lalu, kelompok muslim di Inggris protes terhadap pemutaran film karena dinilai sebagai penistaan agama dan meminta membatalkan penayangan di seluruh bioskop di Inggris.

Pengumuman pembatalan penanyangan keluar setelah Asim mengunggah di Facebook pada Senin 6 Juni 2022 yang menyatakan film itu telah menyakiti umat Muslim.

Dalam sebuah surat kepada Asim, pemerintah mengatakan unggahan Facebook itu tidak sesuai dengan statusnya sebagai wakil ketua kelompok kerja resmi tentang kebencian antiMuslim.

Tidak ada komentar langsung dari Asim, yang juga menjabat sebagai penasihat independen pemerintah tentang Islamofobia hingga pemecatannya.

Drama ini disebut-sebut sebagai film pertama tentang kehidupan putri Nabi Muhammad Fatimah, dan menarik hubungan antara kelompok Daesh di abad ke-21 dan tokoh-tokoh sejarah dalam Islam Sunni.

Malik Shlibak, produser eksekutif film tersebut, mengeluh kepada surat kabar The Guardian bahwa jaringan bioskop hancur karena tekanan.