JAKARTA - Desiree Tarigan pernah menjadi perhatian warganet saat berseteru dengan Hotma Sitompul tahun lalu. Kala itu Desiree menangis mengumumkan dirinya terusir dari rumah yang ditinggali puluhan tahun bersama Hotma.
Pindah ke rumah ibunya, Desiree Tarigan menata kembali hidupnya. Setelah berbaikan dan memilih berpisah dari Hotma Sitompul, Desiree lebih sering membagikan momen-momen memasak menu yang dijual di tokonya. Selain itu Desiree meneruskan hobi melukisnya.
BACA JUGA:
Desiree juga semakin serius menjadi influencer dengan banyak membuat konten di Instagram dan YouTube. Saat tahun baru Imlek, Desiree bahkan membuat film bersama dengan mertua Raffi Ahmad, Rieta Amalia.
Kedekatan Desiree dan Rieta mendapat banyak dukungan dari warganet. Setiap bersama, Desiree nampak sangat bahagia. Terbaru Rieta menemani Desiree menjelaskan lukisan terbarunya.
"Ini bunganya ada sembilan. Semoga semua mendapat kemberuntungan," ujar Desiree.
Usai menjelaskan panjang lebar, Mertua Raffi Ahmad itu kemudian menambahkan arti lukisan bunga tersebut. "Ini juga bunga kebebasan," katanya yang disetujui Desiree Tarigan.