JAKARTA - Penyanyi Billie Eilish berkontribusi dalam mendesain logo baru Olympic dan Paralympic Games 2028 di Los Angeles. Dengan kampanye LA28, penyanyi itu membagikan hasil desainnya.
Mereka yang ditugaskan mendapat kesempatan untuk mendesain ulang huruf A pada logo resmi Olympic. Eilish pun memilih warna andalannya, hijau neon yang dibuat miring posisinya.
Kepada pihak Olympic Games 2028, pelantun I Love You ini menceritakan seberapa besar arti Los Angeles baginya.
“Font yang dipilih adalah font yang kupakai untuk namaku dan siapa yang tahu jika font ini akan relevan 8 tahun lagi?” lanjutnya.
SEE ALSO:
Tetapi menurutnya, tidak perlu menunggu 8 tahun atau berapapun untuk mewujudkan apapun. “Saya punya satu komitmen yaitu tentang tidak ingin menyenangkan masa lalu atau masa depan. Ini tentang menyenangkan diri di masa sekarang.” ceritanya.
Olympic Games 2028 akan diadakan di Los Angeles, Eilish menceritakan seberapa berartinya Los Angeles bagi dirinya. “Banyak orang yang menganggap LA (Los Angeles) itu tidak ramah, tetapi bagiku, LA sangat ramah,”
“LA sangat menginspirasi dalam hal apapun. Saya suka tentang LA sejak pertama dan LA memiliki keberagaman dan bukan hanya 1 tipe manusia,” katanya.
Selain Billie Eilish, ada aktris Reese Witherspoon, Alex Israel, dan pemain bola Alex Morgan.
Lama tidak tampil di publik, Billie Eilish menikmati masa karantina dengan merilis beberapa lagu, salah satunya My Future yang ia rilis pada akhir Juli. Tonton pendapat Billie Eilish tentang Los Angeles dan Olympic Games 2028 di bawah ini:
The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)