Bagikan:

JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menggelar KAI Expo 2024 di Jakarta dan Surabaya. Tujuannya untuk memenuhi keinginan masyarakat akan tiket kereta murah.

KAI Expo 2024 diketahui mengangkat tema 'Luxurious Journey, Inspiring the Future'. Khusus Jakrata, digelar Assembly Hall, Jakarta Convention Center pada 16-17 November.

Acara tersebut menghadirkan diskon tiket kereta api hingga 70 persen termasuk tiket kelas luksuri, eksekutif, bisnis, hingga ekonomi dengan harga mulai dari Rp79.000.

“Kami menyelenggarakan KAI Expo di dua tempat, Jakarta dan Surabaya, karena melihat antusiasme masyarakat yang besar di kedua kota tersebut. Ini juga menjawab permintaan masyarakat yang ingin promo tiket kereta api tersedia lebih luas,” ujar Direktur Utama KAI Wisata, Hendy Helmy di JCC, Jakarta, Sabtu, 16 November.

Pada acara kali ini, KAI Expo menghadirkan inovasi baru. Misalnya, perjalanan haji dan umrah.

“Tahun ini kami tambahkan penjualan tiket atau penjualan travel halal. Hal ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, seperti perjalanan umrah dan haji,” sebutnya.

Sementara itu, Vice President Public Relations KAI, Anne Purba menyebut selama perhelatan, KAI Expo 2024 menawarkan total 39.000 tiket yang mencakup berbagai kelas perjalanan dengan harga yang sangat terjangkau.

Sebanyak 51 perjalanan kereta api, termasuk rute favorit seperti Jakarta-Yogyakarta, Jakarta-Malang, dan Jakarta-Surabaya, tersedia dalam promo ini.

“Pada event KAI Expo 2024 di Jakarta, KAI menghadirkan diskon besar-besaran. Tiket Kereta Luxury dijual seharga Rp499.000 untuk semua tujuan, sedangkan kelas Eksekutif mulai Rp129.000, kelas Bisnis Rp99.000, dan kelas Ekonomi Rp79.000,” ucap Anne.