Bagikan:

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presisen Gibran Rakabuming Raka menggelar rapat kabinet paripurna perdana dengan para menteri yang tergabung dalam Kabinet Merah Putih.

Rapat kabinet paripurna tersebut digelar Rabu, 23 Oktober di Istana Negara, Jakarta. Momen rapat kabinet ini diunggah Menteri BUMN Erick Thohir melalui akuin sosial media Instagram pribadinya @erickthohir.

“Menghadiri Rapat Kabinet Paripurna perdana di Kantor Presiden, Istana Negara,” tulis Erick dikutip Kamis, 24 Oktober.

Erick mengungkapkan bahwa rapat kabit paripurna ini membahas mengenai arah kebijakan pemerintahan Prabowo-Gibran.

“Bapak Presiden Prabowo menyampaikan arahan kebijakan dan yang menjadi prioritas pemerintah seperti, swasembada pangan, swasembada energi, hilirisasi, makan bergizi, pendidikan, dan kesehatan,” tulis Erick lagi.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengaku siap mengemban amanah yang diberikan Presiden Prabowo Subianto. Erick kembali mendapat kepercayaan untuk menahkodai Kementerian BUMN periode 2024-2029.

Sebagai pembantu presiden, Erick memastikan BUMN siap mendukung visi Presiden Prabowo Subianto. Karena itu, dia meminta agar BUMN bekerja lebih keras lagi dari sebelumnya.

“Yang penting waktu dilantik itu ada amanah yang dititipkan bahwa loyal kepada presiden dan juga memastikan program itu bisa berjalan dengan baik untuk rakyatnya sesuai dengan visi Beliau. Artinya, kita di Kementerian BUMN harus bekerja lebih keras lagi untuk profesionalisme dan transparan,” ujar Erick saat tiba kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin, 21 Oktober.

Erick juga memastikan akan menjaga visi Prabowo dengan terus meningkatkan kolaborasi bersama swasta dan juga UMKM. Termasuk melanjutkan program perampingan BUMN hingga tersisa 30 BUMN untuk meningkatkan efektivitas dan daya saing BUMN ke depan.

“Dengan market yang terbuka ini, keseimbangan itu terjadi, antara swasta, UMKM dan juga investasi dari dalam dan luar negeri. Ini yang kita coba seimbangkan,” ucap Erick.