Bagikan:

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto resmi mengumumkan susunan menteri yang akan membantunya dalam Kabinet Merah Putih. Prabowo menambah satu kementerian baru yakni Kementerian Koordinator Bidang Pangan (Kemenko Pangan).

Prabowo juga telah menunjuk Zulkifli Hasan atau Zulhas untuk menempati posisi Menko Pangan. Pelantikan Zulhas juga sudah dilakukan pagi tadi di Istana Negara, Jakarta.

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan mengatakan, dirinya akan mengkoordinir empat kementerian, dan sejumlah lembaga lainnya yang berkaitan dengan pangan.

Zulhas mengatakan kementerian yang kemungkinan ada di bawah koordinasinya adalah Kementerian Pertanian; Kementerian Kelautan dan Perikanan; Kementerian Kehutanan; dan Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup.

Namun, Zulhas menekankan bahwa daftar tersebut belum pasti. Dia bilang saat ini kepastian kementerian/lembaga mana saja yang berada di bawah Kemenko Pangan masih disusun.

“Sedang diselesaikan ya (daftarnya),” kata Zulhas di usai serah terima jabatan Menteri Perdagangan di Jakarta, Senin, 21 Oktober.

Zulhas juga akan mengkoordinir sejumlah badan. Mulai dari Badan Pangan Nasional (Bapanas), Badan Karantina, badan usaha bidang pangan seperti Bulog juga akan di bawah koordinasinya.

“Ya koordinasinya (di bawah Kemenko Pangan),” tuturnya.

Pada kesempatan ini, Zulhas mengatakan untuk lima tahun ke depan, pihaknya akan fokus mengejar target yang ditetapkan Presiden Prabowo Subianto. Target yang dimaksud adalah swasembada pangan.

“Pokoknya 5 tahun harus swasembada,” ujarnya.

Saat ditanya di mana lokasi kantor Kemenko Pangan, Zulhas enggan membeberkannya. Dia mengatakan alamat kantornya akan diinformasikan jika sudah siap digunakan.

“Kalau kantor saya sudah rapih, saya undang semua,” tuturnya.