Bagikan:

NUSA DUA, BALI - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menghadiri kegiatan internasional World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali, pada hari ini, Senin 20 Mei.

Berdasarkan pantauan VOI di lapangan, menteri yang kerap disapa AHY itu tiba Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, pada pukul 08.36 WITA.

Adapun sejumlah jajaran Kementerian ATR/BPN yang turut mendampingi AHY, yakni Staf Khusus Bidang Kerja Sama Antar Lembaga Si Made Rai Edi Astawa, Staf Khusus Bidang Manajemen Internal Agust Jovan Latuconsina dan Tenaga Ahli Bidang Hubungan Masyarakat dan Komunikasi Publik Herzaky Mahendra Putra.

AHY bersama rombongannya tampak berjalan kaki menuju ke venue utama.

Saat tiba di lokasi, AHY sempat menyapa para awak media yang sudah menunggu kedatangannya. Tak banyak pernyataan yang disampaikan oleh AHY.

Dia hanya berharap, kegiatan WWF ini dapat berjalan lancar dan Indonesia bisa mendapatkan gagasan untuk mengatasi permasalahan soal air.

"Kita menghadiri opening ceremony dari WWF 2024 ini. Mudah-mudahan sukses dan bisa menghasilkan gagasan, juga solusi untuk mengatasi permasalahan air sedunia," ujar AHY di lokasi, Senin, 20 Mei.

Tak hanya AHY, tampak pula tiga menteri Jokowi lainnya yang turut hadir di Bali International Convention Centre, yakni Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM) Teten Masduki dan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.

Namun, ketiga menteri tersebut hanya memberikan senyuman kepada awak media tanpa memberikan pernyataan apapun.