Bank Mandiri Bakal Segera <i>Groundbreaking</i> di IKN, Ini Bocorannya
Ilustrasi (Foto: Dok. Antara)

Bagikan:

JAKARTA - Kegiatan peletakan batu pertama atau groundbreaking tahap kelima di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara bakal segera dilakukan.

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono menyebut, Bank Mandiri menjadi salah satu perbankan yang akan melakukan groundbreaking tersebut.

"Jadi, bocorannya mereka (Bank Mandiri) akan groundbreaking. Mereka akan groundbreaking juga dalam 1-2 bulan ke depan, sekaligus maksa," ujar Bambang usai ditemui dalam acara Nusantara Fair yang digelar OIKN di Jakarta, Jumat, 26 Januari.

Bambang menambahkan, untuk waktu pastinya groundbreaking tersebut akan diinformasikan selanjutnya. "Untuk waktunya masih dibicarakan," kata dia.

Pada kesempatan sama, Wakil Direktur Utama Mandiri Alexandra Askandar pun mengakui akan ada rencana groundbreaking pembangunan Bank Mandiri di IKN pada kuartal I 2024 sebagaimana disampaikan oleh Kepala Otorita IKN.

"Jadi, sebagaimana kehadiran kami di sini merupakan wujud bagaimana Bank Mandiri mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan IKN dan juga khususnya dari sisi Otorita IKN, dan kalau yang tadi bocorannya mungkin waktunya kapan kami tunggu sama-sama, ya," ucapnya.

Alexandra menambahkan, nantinya pembangunan Bank Mandiri akan menerapkan konsep green building menyesuaikan dengan konsep IKN.

Selain itu, nantinya pihak Mandiri juga akan menerapkan pelayanan di IKN berbasis digital.

"karena di IKN itu, kan, semuanya basisnya green. Pasti sama, kami juga akan tampil dan juga layanan kita pasti berbasis digital," tuturnya.

Di samping itu, Bambang menambahkan, bahwa selain Bank Mandiri juga akan dilakukan groundbreaking dari sektor perbankan lainnya.

"Kami lihat pada groundbreaking mendatang. Kan, BI sudah, LPS sudah dan OJK yang belum. Kemudian, insyaallah nanti ada beberapa bank termasuk saya mohon maaf sudah membocorkan (Mandiri)," pungkasnya.

Adapun hingga saat ini, sudah ada empat kali groundbreaking oleh investor swasta di IKN yang telah berlangsung dalam empat periode, yakni tahap 1,2,3 dan 4.

Groundbreaking tahap 1 berlangsung pada September 2023, tahap 2 digelar 1-3 November 2023, tahap ketiga dilakukan pada 20-21 Desember 2023.

Kemudian untuk groundbreaking tahap keempat sendiri baru dilakukan pada 17 Januari 2024 lalu.

Hingga Januari 2024 ini, total nilai investasi yang sudah masuk dalam proyek IKN mencapai Rp47,5 triliun.