JAKARTA - Staf Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga buka suara terkait mundurnya Hendri Mulya Syam dari posisinya sebagai Direktur Utama PT Telkomsel. Kata Arya, ada alasan khusus yang mendasari pilihan tersebut.
“Kami menghormati pilihan yang diambil oleh Dirut Telkomsel Hendri Syam. Pasti beliau punya alasan khusus untuk fokus buat keluarga,” kata Arya kepada wartawan, di Jakarta, Jumat, 8 Desember.
Arya mengatakan Hendri Syam telah berhasil membawa transformasi di tubuh anak usaha Telkom Indonesia itu selama 2,5 tahun berkiprah sebagai Dirut Telkomsel.
“Kami juga berterima kasih kepada Pak Hendri karena sudah membangun Telkomsel selama 2.5 tahun ini dan juga berhasil menyukseskan transformasi di Telkomsel,” ujarnya.
Komisaris PT Telkom Indonesia ini juga menyinggung soal keberhasilan masuknya Indihome dalam bagian bisnis Telkomsel. Menurut dia, hal ini sejalan dengan arah perusahaan telekomunikasi di berbagai belahan dunia.
“Dimana FMC (fixed mobile convergence) berhasil dilaksanakan dengan baik, (seperti) Indihome dijadikan bagian dari bisnis Telkomsel, dimana ini adalah langkah besar yang dilakukan industri-industri telco di dunia,” tuturnya.
BACA JUGA:
Sebelumnya, Nugroho resmi ditunjuk menjadi Direktur Utama PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) per hari ini. Penunjukan Nugroho ini sejalan dengan mundurnya Hendri Mulya Syam dari posisi tersebut.
Keputusan penunjukan Nugroho telah disetujui Telkom dan Singapore Telecommunications Ltd (SingTel) selaku pemegang saham Telkomsel ini berlaku efektif sejak 8 Desember.
“Selaku induk dan pemegang saham mayoritas, Telkom meyakini perubahan pengurus Telkomsel ini merupakan langkah positif untuk memperkuat langkah transformasi dan kinerja perusahaan khususnya terkait Fixed Mobile Convergence,” ujar VP Corporate Communication & Investor Relations Telkom, Ahmad Reza dalam keterangan resmi, Jumat, 8 Desember.