Bagikan:

JAKARTA - Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Institute Agus Sugiarto menilai pemain baru di industri jasa keuangan seperti perusahaan finansial berbasis teknologi (fintek), perlu menjadi perhatian pemerintah dan setiap pemangku kepentingan.

Selain pemain baru di industri jasa keuangan, perkembangan digital yang begitu pesat juga telah memunculkan bentuk aset keuangan digital baru seperti aset kripto.

"Hal tersebut, tentu harus menjadi concern setiap pihak dan pemangku kebijakan yang ada. Literasi dan perlindungan konsumen menjadi hal penting untuk terus didorong dan ditingkatkan di masa mendatang," kata Agus dalam webinar “A New Competitive Landscape in The Banking and Financial Sector” di Jakarta, dikutip dari Antara, Kamis 26 Januari.

Perkembangan teknologi digital mendorong perubahan dari kontak fisik secara penuh menjadi tanpa kontak fisik yang juga turut mengubah persaingan di industri jasa keuangan.

Untuk mengetahui perkembangan digital di industri keuangan dalam negeri, Agus Sugiarto pun meluncurkan buku berjudul “Digitalisation: Changing the World of Financial Industry” yang merupakan seri kedua setelah penerbitan buku pertama yang berjudul “Mengenal Ekonomi Digital” sebagai dasar untuk lebih mengenal tentang ekonomi digital.

Buku ini mengulas lebih dalam terkait ekonomi digital khususnya di sektor keuangan dan diterbitkan karena transformasi digital di sektor keuangan yang mengubah seluruh sistem industri keuangan.

“Saya telah menulis buku yang kedua mengenai dampak terhadap digitalisasi terhadap industri keuangan. Di dalam buku ini saya menulis berbagai macam artikel-artikel baru yang terkait dengan transformasi digital, munculnya pemain-pemain baru di industri fintech dan juga munculnya aset-aset digital dalam bentuk aset kripto,” ujar Agus.

Selain itu, beragam analisis mengenai transformasi digital dan bagaimana memenangkan persaingan di era digital akan diulas lebih tajam di dalam buku ini.

"Di dalam buku ini saya menyajikan perubahan tersebut telah mengubah persaingan di industri jasa keuangan, sehingga patut dibaca oleh bapak/ibu semua dan saya yakin buku ini sangat menarik dan bida memberikan tambahan informasi maupun sajian sajian dan tren ke depan yang akan terjadi di industri keuangan,” pungkas Agus.