JAKARTA - Institut Teknologi Bandung (ITB) akan menggelar uji coba kuliah tatap muka pada akhir September 2021. Berbeda, Universitas Negeri Jakarta (UNJ) saat ini masih menerapkan pembelajaran jarak jauh (PJJ) untuk mata kuliah teori.
Namun, tak semua mata kuliah dipelajari secara daring atau online. Rektor UNJ Komarudin menyebut, ada juga kegiatan akademik secara tatap muka yang digelar bertahap pada semester gasal 2021/2022.
"Kita bertahap. Hal ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor 24 Tahun 2021 yang ditandatangani Wakil Rektor I," kata Komarudin saat dikonfirmasi VOI, Kamis, 16 September.
Dilihat dari salinan surat edaran yang diterima VOI, kegiatan perkuliahan semester ganjil tahun 2021/2022 UNJ untuk mata kuliah teori masih digelar secara daring.
BACA JUGA:
Sementara, untuk perkuliahan praktikum di laboratiroum bengkel, studio, lapangan, atau yang sejenisnya disesuaikan dengan kondisi masing-masing unit.
Pelaksanaan praktikkum dilakukan dengan sejumlah ketentuan, di antaranya mandapat persetujuan dari pimpinan fakultas, mengikuti protokol COVID-19, mahasiswa dan dosen harus sudah divaksinasi dan dalam keadaan sehat, tidak berkerumun, serta segera pulang setelah kegiatan praktikkum selesai.
Kemudian, kegiatan PKM, PKL atau magang, dan KKN bisa dilaksanakan dengan daring maupun luring. Selain itu kegiatan pembimbingan karya akhir seperti skripsi dilakukan secara daring. Namun, bila kegiatan pembimbingan mengharuskan pertemuan tatap muka, maka mesti mengikuti aturan yang berlaku. Serta, semonar proposal atau ujian karya akhir masih dilakukan secara daring.