Paus Fransiskus Tinggalkan Rumah Sakit, Sempat Didoakan Imam Besar Al-Azhar
Paus Fransiskus. (Wikimedia Commons/Aleteia Image Department)

Bagikan:

JAKARTA - Paus Fransiskus kembali ke Vatikan pada Rabu 14 Juli waktu setempat, 11 hari setelah menjalani operasi dan perawatan di sebuah rumah sakit Roma, Italia.

Mengutip Vatican News, Direktur Kantor Pers Takhta Suci, Matteo Bruni mengkonfirmasi Paus Fransiskus dipulangkan dari Rumah Sakit Agostino Gemelli, Roma, Italia tak lama setelah pukul 10.30 pagi waktu setempat.

"Sebelum kembali ke Vatikan, Paus berdoa di Basilika Roma Santa Maria Maggiore, mengucap syukur atas keberhasilan operasinya, memanjatkan doa untuk semua orang sakit, terutama mereka yang ditemuinya selama dia tinggal di rumah sakit. Sesaat sebelum tengah hari dia kembali ke Casa Santa Marta," paparnya. 

Paus Fransiskus kemudian mengunggah ucapan terima kasih di Twitter melalui akun @Pontifex. "Saya berterima kasih kepada semua orang yang telah dekat dengan saya dengan doa dan kasih sayang selama saya tinggal di rumah sakit. Jangan lupa untuk berdoa bagi orang sakit dan bagi mereka yang membantu mereka," tulis Paus.

Sebelumnya, Paus Fransiskus menjalani operasi yang disebabkan oleh stenosis divertikular sigma. Dirawat di lantai 10 Rumah Sakit Gemelli, Paus mendapatkan banyak doa dan dukungan, termasuk sembuh adalah Patriarch Bartholomew I of Constantinople atau Uskup Agung Konstantinopel dan Imam Besar al-Zahar Ahmed el-Tayyeb. 

Hari Minggu lalu, Paus membuat penampilan publik pertamanya untuk memimpin Doa Angelus siang hari yang dipimpin dari balkon kamar lantai sepuluh, bersama-sama dengan umat Katolik yang berada di halaman rumah sakit. 

Sementara itu mengutip Reuters, Vatikan merilis lima foto paus selama kunjungan pada hari sebelumnya ke bangsal kanker anak-anak di lantai yang sama dengan kamarnya, pada Selasa sore kemarin. 

Mereka menunjukkan Paus tampak dalam kondisi baik saat dia berjalan tanpa bantuan di sepanjang koridor bangsal, menyapa anak-anak, orang tua dan dokter. Dalam gambar yang dirilis pada Hari Minggu, dia menggunakan kursi roda ketika dia mengunjungi pasien.