Bagikan:

JAKARTA - Konsul Jenderal RI Sydney Vedi Kurnia Buana mengatakan, nilai-nilai universal di dalam Al-Qur'an sangat relevan dalam kehidupan, khususnya dalam masyarakat yang beragam.

Itu dikatakan Konjen Vedi dalam peringatan Nuzulul Qur'an yang digelar di Aula KJRI Sydney, Australia pada Hari Senin (17/3) yang dihadiri oleh perwakilan berbagai komunitas di Sydney, tokoh agama, kelompok diaspora, hingga pelajar Indonesia.

Dalam sambutannya Konjen Vedi menekankan pentingnya mengamalkan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Al-Qur’an sebagai pedoman hidup bagi umat Muslim.

Konjen Vedi juga mengajak seluruh pihak untuk terus menjaga persatuan dan kerukunan antar umat beragama di Australia.

"Nilai-nilai universal yang diajarkan dalam Al-Qur’an, seperti kedamaian, keadilan, dan kasih sayang, sangat relevan untuk terus diterapkan dalam kehidupan kita, khususnya dalam konteks masyarakat yang beragam seperti di Australia ini," kata Konjen Vedi dalam keterangan KJRI Sydney seperti dikutip 19 Maret.

Selain sebagai momen refleksi spiritual, peringatan ini juga dimanfaatkan untuk mempererat silaturahmi antara KJRI Sydney dengan masyarakat Indonesia di Sydney, khususnya komunitas Muslim.

Lebih dari itu, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam memperkokoh pemahaman dan kebersamaan antar umat beragama di Australia, khususnya di kawasan Sydney.

Dalam kesempatan tersebut Konjen RI Sydney menyampaikan apresiasi kepada seluruh komunitas yang hadir, yang telah berperan aktif dalam memperkuat hubungan persaudaraan antara Indonesia dan Australia.

Kehadiran berbagai komunitas tersebut menunjukkan komitmen yang kuat untuk terus mempererat kerja sama dan keharmonisan yang telah terjalin dengan baik.

Sementara itu, Ustadz Muhammad Azlan Lubis dalam ceramah bertema "Al-Qur’an sebagai Pedoman Hidup di Era Modern" menekankan pentingnya memahami dan mengimplementasikan ajaran Al-Qur’an di tengah tantangan kehidupan modern yang semakin kompleks.

Peringatan Nuzulul Qur'an KJRI Sydney tahun ini ditutup dengan buka puasa bersama dan Salat Maghrib berjamaah.

KJRI Sydney berharap kegiatan ini dapat terus memperkuat hubungan yang harmonis antara Indonesia dan Australia, serta menjadi wadah yang produktif dalam membina hubungan antar komunitas di wilayah Sydney