Bagikan:

JAKARTA - Presiden Rusia Vladimir Putin menegaskan dia ingin memulai kembali perundingan pengurangan senjata nuklir sesegera mungkin, kata Kremlin pada Jumat.

Pernyataan. ini sebagai tanggapan atas komentar Presiden AS Donald Trump, sebagaimana dilansir Reuters, Jumat, 24 Januari.

Trump pada Kamis menyatakan dia ingin berupaya mengurangi senjata nuklir. Menurutnya Rusia dan China mungkin mendukung pengurangan kemampuan senjata mereka sendiri.

Donald Trump sebelumnya mengatakan ingin menemui Presiden Rusia Vladimir Putin sesegera mungkin untuk mengakhiri perang di Ukraina, menyatakan keinginannya untuk berupaya memangkas senjata nuklir.

Sebelum pemilihan umum pada 5 November, politisi Partai Republik itu berkali-kali menyatakan akan mencapai kesepakatan antara Rusia-Ukraina untuk mengakhiri perang pada hari pertama menjabat atau sebelumnya.

Sekarang, para penasihatnya mengakui penyelesaian perang di Ukraina membutuhkan waktu berbulan-bulan.

"Saya benar-benar ingin dapat bertemu dengan Presiden Putin segera untuk mengakhiri perang itu," kata Presiden Trump kepada Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss.

"Dan itu bukan dari sudut pandang ekonomi atau hal lainnya. Itu dari sudut pandang jutaan nyawa yang terbuang sia-sia. Itu adalah pembantaian. Dan kita benar-benar harus menghentikan perang itu," ujar Presiden Trump.

Presiden AS mengatakan kepada peserta di Davos, upaya Negeri Paman Sam untuk mengamankan penyelesaian damai sekarang diharapkan sedang berlangsung, tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut.