Bagikan:

JAKARTA - Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung memprediksi besaran suara yang ia dapatkan bersama calon Wakil Gubernur Rano Karno bila swing voters sudah menentukan pilihannya di Pilgub Jakarta.

Dalam survei Lembaga Survei Indonesia (LSI), tercatat elektabilitas Pramono-Rano tercatat sebesar 41,6 persen, kemudian Ridwan Kamil-Suswono 37,4 persen, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana 6,6 persen.

Sementara, masih ada 14,4 persen responden yang masih belum menentukan pilihan atau disebut swing voters. Survei ini dilakukan pada 10-17 Oktober.

"Kalau dilihat proporsional yang belum menentukan pilihan itu kan 14,4 persen. Kalau dibagi proporsional sesuai dengan elektabilitas dan sebagainya, ya mungkin kami di posisi 48 persen," kata Pramono di Tanah Abang, Kamis, 24 Oktober.

Meski elektabilitasnya berada urutan pertama versi survei LSI, Pramono tetap meminta tim pemenangannya untuk menjaga intensitas kegiatan sosialisasi dan kampanye hingga hari pemilihan.

Bahkan, Pramono merasa masih harus memperbanyak blusukan pada daerah-daerah dengan tingkat dukungan yang masih rendah untuk paslon usungan PDIP dan Hanura tersebut.

"Beberapa tempat akan kami lakukan penebalan aktivitas yang lebih, karena memang perlu kehadiran saya ataupun Bang Doel di tempat-tempat itu," tutur Pramono.

"Juga, mungkin beberapa akan melibatkan tokoh-tokoh masyarakat ataupun orang yang memang punya pengaruh dan punya akar di tempat itu," tambahnya.