Bagikan:

JAKARTA - Politikus Partai Golkar Nusron Wahid menyebut presiden terpilih Prabowo Subianto mewanti-wanti jajaran calon menterinya untuk mengamankan aset negara dan mencegah APBN jangan sampai bocor.

Saat memberi pembekalan di kediaman pribadi Prabowo di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu, 16 Oktober, Nusron menerangkan Prabowo juga mengingatkan jajaran calon menterinya untuk nantinya berhemat saat menggunakan APBN.

“Pembekalannya ya nanti kalau diangkat kerja yang baik, terus jangan korupsi. Harus membantu penghematan biaya-biaya APBN. Jangan sampai APBN bocor,” kata Nusron dilansir ANTARA.

Nusron, yang ditemui saat hendak meninggalkan kompleks kediaman Prabowo di Hambalang, melanjutkan presiden terpilih juga berpesan kepada calon menterinya untuk menjaga aset-aset negara mulai dari hutan, tanah, laut.

“Jangan sampai diserobot asing, diserobot orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” kata Nusron.

Di lokasi yang sama, calon menteri yang juga hadir, Meutya Hafid menyebut dalam acara pembekalan itu presiden terpilih meminta mereka untuk bekerja cepat dan mampu bekerja sama dalam tim.

“(Pesan penting Prabowo, red) kerja cepat, kerja bersama dengan baik. Tantangan ke depan itu berat, untuk itu kita semua harus bergerak dengan cepat,” kata Meutya.

Kemudian, Muhaimin Iskandar, ketua umum PKB, yang juga mengikuti acara pembekalan di Hambalang menyebut acara itu merupakan persiapan untuk membentuk kabinet pemerintahan ke depan.

“Semua, semua pemetaan, persiapan, dan perencanaan,” kata Cak Imin, panggilan populer Muhaimin.