Bagikan:

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebut 732 anggota DPR dan DPD periode 2024-2029 telah menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) secara lengkap. Lalu siapakah yang paling kaya di kompleks parlemen itu?

Berdasarkan data yang dikumpulkan VOI, tercatat Rusdi Kirana, anggota DPR dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ternyata punya harta hingga Rp2,6 triliun.

Dalam laporan kekayaannya, bos maskapai Lion Air ini menyebut punya 10 tanah dan bangunan senilai Rp289 miliar. Lokasinya berada di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Singapura, dan Malaysia.

Sedangkan untuk kendaraan bermotor, dia hanya mencatatkan kepemilikan mobil bermerek Lexus tahun 2020. Nilainya dilaporkan Rusdi mencapai Rp3 miliar.

Rusdi dalam laporannya juga mencatatkan kepemilikan surat berharga senilai Rp2,1 triliun serta kas dan setara kas senilai Rp137,3 miliar. Ia tidak tercatat memiliki utang sehingga total hartanya tidak berkurang.

Sementara untuk legislator yang hartanya paling sedikit dilaporkan adalah Trivoni Khairini yang merupakan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar. Dia hanya memiliki kekayaan senilai Rp358,1 juta.

Trivoni dalam laporannya hanya mencatatkan kepemilikan satu rumah senilai Rp60 juta di Labuhanbatu Utara. Sedangkan untuk kendaraan hanya ada motor Honda CRF senilai Rp37 juta.

Dia juga mencatatkan kepemilikan harta bergerak lainnya senilai Rp341,1 juta serta kas dan setara kas senilai Rp20 juta. Trivoni juga tercatat memiliki utang sebesar Rp100 juta.