JAKARTA - Dua ruas Jalan Salemba Raya yang mengarah dari kawasan Senen menuju Matraman dan sebaliknya terpantau ramai lancar pada Rabu, 28 Agustus, siang.
Dari pantauan VOI sekitar pukul 13.00 WIB, arus lalu lintas di dua jalan tersebut mengalir lancar tanpa adanya penumpukan kendaraan. Kemacetan hanya terjadi di sekitar traffic light atau lampu merah yang ada di Jalan Salemba Raya di dekat RS Carolus.
"Kantong parkir sudah disediakan untuk para pendukung. Silahkan parkir dengan tertib," kata anggota Kepolisian melalui alat pengeras suara, Rabu, 28 Agustus, siang.
Meski sejumlah pendukung paslon Cagub dan Cawagub DKI Jakarta mulai berdatangan, namun akses lalu lintas masih normal lancar. Pihak Kepolisian juga belum terlihat melakukan pengalihan arus lalu lintas di sekitar kantor KPU Provinsi DKI Jakarta.
BACA JUGA:
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pengalihan arus lalu lintas di sekitar KPU Provinsi DKI Jakarta bersifat situasional.
"Rekayasa arus lalu lintas akan diberlakukan melihat perkembangan dinamika lapangan. Bila nanti di sekitar KPU Provinsi DKI Jakarta ada massa cukup banyak dan eskalasi meningkat, maka akan kami lakukan rekayasa lalu lintas," katanya saat dikonfirmasi.
Kapolres menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan untuk menghindari kawasan Jalan Salemba Raya yang menjadi tempat pendaftaran Paslon Gubernur dan Wagub DKI Jakarta dan mencari jalan alternatif lainnya guna menghindari kepadatan lalulintas.