Bagikan:

JAKARTA - Anies Baswedan mengunjungi kawasan car free day (CFD) Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat untuk berolahraga sekaligus menyapa masyarakat pagi ini. Ia ditemani sang istri, Fery Farhati.

Anies berangkat dari kediamannya dari kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan menggunakan MRT Jakarta. Berangkat dari Stasiun Fatmawati, Anies tiba di Stasiun MRT Dukuh Atas sekitar pukul 07.10 WIB.

Kedatangan Anies langsung disambut oleh warga yang juga tengah berolahraga. Mengenakan kaos bergambar Jakarta International Stadium (JIS), Anies menyalami warga dan meladeni permintaan foto bersama.

Di tengah kerumunan warga yang mengelilingi Anies, mantan Gubernur DKI Jakarta itu didoakan salah satu warga untuk kembali memimpin Jakarta periode mendatang.

"Pak Anies DKI 1! Kawal DKI 1!" seru seorang warga saat menghampiri Anies di kawasan CFD, Jakarta Pusat, Minggu, 4 Agustus.

Laju perjalanan Anies dari Dukuh Atas menuju Bundaran HI tersendat karena warga yang menyadari kehadirannya tak henti menghampiri.

Sebagai informasi, Anies diwacanakan akan diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai NasDem. Namun, PKB belum mengeluarkan rekomendasi pengusungan kepada Anies menjadi cagub DKI Jakarta. Begitu juga dengan Partai NasDem, meski sudah mengumumkan akan mengusung Anies.

Kini, baru Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS yang telah mendeklarasikan akan mendukung Anies sebagai cagub DKI Jakarta dengan memasangkan Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman sebagai cawagub.

Namun, PKB tak sepakat jika Anies dipasangkan dengan Sohibul. Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyebut banyak kadernya yang kualitasnya setara dengan Sohibul.