Bagikan:

JAKARTA - Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) bakal mengelar Reforma Agraria Summit 2024 di Bali. Kegiatan itu bertujuan mengevaluasi capaian perihal penataan ulang susunan pemilikan, penguasaan, dan penggunaan sumber-sumber agraria untuk kepentingan rakyat.

Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengatakan salah satu fokus yang akan dibahas dalam kegiatan tersebut yakni pelaksanaan penataan akses setelah masyarakat menerima aset.

"Jadi bagaimana kita mengevaluasi, tanah masyarakat yang sudah disertipikatkan itu dapat produktif," ujar Menteri AHY kepada wartawan, Kamis, 13 Juni

Tak hanya itu, ada beberapa hal yang akan dibahas dalam kegiatan tersebut. Misalnya, tantangan penyelesaian Reforma Agraria yang melibatkan berbagai kementerian lembaga.

Diharapkan dengan dilakukannya evaluasi, Reforma Agraria Summit 2024 ini bisa menjadi jembatan pelaksanaan Reforma Agraria pada pemerintahan selanjutnya.

"Termasuk juga hambatan dan sumbatan yang terjadi dengan berbagai pihak lainnya baik di pusat maupun daerah," kata AHY

Reforma Agraria merupakan salah satu program prioritas nasional yang ditingkatkan era pemerintahan Jokowi. Tujuannya membangun Indonesia dari pinggir serta meningkatkan kualitas hidup

Reforma Agraria Summit 2024 merupakan kegiatan yang dilaksanakan Direktorat Jenderal (Ditjen) Penataan Agraria akan berlangsung pada 14 dan 15 Juni.

Kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dari kesepakatan sembilan menteri dalam GTRA Summit Karimun 2023.