Bagikan:

JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca nasional untuk Rabu 14 Februari 2024. Sepanjang hari akan diprakirakan hujan dan berpeluang angin kencang hingga banjir.

Prakirawan Nurul Izzah Fitria meminta masyarakat waspada akan potensi angin kencang, gelombang tinggi, dan banjir rob di sejumlah wilayah di Tanah Air.

Masih terpantau adanya pusat tekanan rendah di Australia utara yang membentuk daerah pertemuan angin atau konvergensi terutama di perairan utara Australia.

Selain itu, ada sirkulasi siklonik yang menumbuhkan awan konvektif di Sumatera bagian tengah hinggga selatan, serta Kslimantan di bagian barat,” ungkap Nurul Izzah dalam Siaran Info BMKG.

Nurul Izzah meminta masyarakat waspada adanya potensi angin kencang di wilayah Kalimantan Selatan.

“Waspada potensi gelombang tinggi 2,5 hingga 4 meter di Laut Natuna utara, Sulawesi bagian timur, Samudra Pasifik Halmahera hingga Papua serta di Laut Arafuru,” ujar Nurul Izzah.

Selain itu waspada potensi banjir rob akibat fenomena fase bulan baru dan jarak terdekat bulan dengan Bumi di wilayah pesisir Banten.

Suhu udara di kota-kota besar Tanah Air berkisar 19 hingga 34 derajat celsius dengan kelembapan udara 55 hingga 100 per