BADUNG - Dua kelompok pekerja atau buruh proyek di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, ricuh atau bentrok hingga merusak sejumlah motor.
Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan menerangkan kericuhan terjadi pada Minggu, 7 Januari malam di proyek vila di Desa Ungasan.
"Saat ini Polresta Denpasar dengan cepat sudah mengamankan TKP dengan menerjunkan dalmas dan selanjutnya akan diproses sesuai hukum yang berlaku oleh Polresta Denpasar," kata Kombes Jansen, Senin, 8 Januari.
Keributan berawal saat salah satu pekerja proyek bernama M Syaifudin mabuk sambil marah-marah. Dia memukul pekerja dari kelompok lainnya.
Keributan pun terjadi. Sempat dimediasi, namun rupanya keributan berlanjut pada malam hari.
BACA JUGA:
Kelompok buruh dari korban yang dipukul bentrok dengan kelompok dri pelaku hingga saling lempar batu. Ada 5 motor yang tertinggal di lokasi saat terjadi bentrok.
"Kemudian kemarahan dilampiaskan dengan membakar satu unit sepeda motor dan merusak empat unit motor milik kelompok yang menyerang," ujarnya.