Bagikan:

TANGERANG – Awal tahun 2024, harapan Engky (33) menanggung hidup keluarga terkendala dengan persoalan fisik. Engky mengalami obesitas pada tubuhnya hingga 200 kilogram. Kini Engky tak dapat bergerak. Pria yang tinggal di Jalan Jalan salak 4, Desa Pesanggrahan, Solear, Kabupaten Tangerang itu hanya bisa berbaring di kasur.

Sarwono, Ketua RT setempat mengatakan, korban mulai tidak dapat bergerak sejak awal tahun 2023. Menurutnya, proses pembengkakan tubuh Engky sudah mulai terjadi sejak 2023. 

“Per tahun baru mulai kumat lagi, kambuh pembengkakan entah dari faktor makan atau apa kurang paham. Sebelum tahun baru, masih bisa jalan naik motor pun bisa,” kata Sarwono saat dihubungi, Senin, 8 Januari.

Sarwono menyebut bila Engky tinggal dengan orangtuanya. Sopir ojek online (ojol) itu menjadi tulang punggung keluarga.

“Engky tukang ojek online. Dia sehari-hari ngasih makan keluarga. Ayahnya sudah meninggal. Sejak dia sakit, dia bingung mau ngasih makan ibunya,” katanya.

Sarwano mengungkapkan bila rencananya Engky akan dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk dilakukan tindakan lebih lanjut.

“Ini mau dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang. Menggunakan ambulans,” tutupnya.