JAKARTA - Seorang pria meninggal akibat luka-luka karena "serangan hiu" di lepas pantai setelah sempat dilarikan ke rumah sakit di penghujung tahun lalu.
Peristiwa itu terjadi pada 30 Desember 2023 di lepas pantai Maui, Hawaii, Amerika Serikat menurut pihak berwenang setempat.
Dikatakan, polisi merespons panggilan darurat adanya insiden sekitar pukul 11:19 waktu setempat di kawasan Jalan Raya Hana, Paia.
Dengan menggunakan perahu, petugas membawa seorang pria berusia 39 tahun ke tepi pantai dalam kondisi terluka akibat "pertemuan dengan hiu," kata polisi Maui dalam rilis berita, dilansir dari CNN 4 Januari.
Setelah membawa pria tersebut ke pantai, petugas pertolongan pertama melakukan "tindakan penyelamatan nyawa" sampai petugas medis tiba untuk membawanya ke Maui Memorial Medical Center, menurut keterangan yang dikeluarkan.
Pria itu kemudian meninggal karena luka-lukanya, kata polisi. Belakangan, pihak berwenang mengidentifikasi korban sebagai Jason Carter dari Haiku dalam pembaruan sehari kemudian.
Sebelumnya, para peneliti telah memperingatkan kemungkinan peningkatan serangan hiu di Hawaii sepanjang Bulan Oktober hingga Desember, menurut Divisi Sumber Daya Perairan, bagian dari Department of Land and Natural Resouces Negara Bagian Hawaii.
Diketahui, serangan hiu, terutama yang fatal, jarang terjadi. Rata-rata, hiu membunuh lima orang per tahun dalam serangan yang tidak beralasan, CNN sebelumnya melaporkan. Kemungkinan diserang secara fatal oleh salah satu ikan karnivora kurang dari 1 dalam 4 juta, menurut International Shark Attack File. Para ahli mengaitkan banyak gigitan hiu dengan kasus kesalahan identifikasi, khususnya di perairan dengan visibilitas rendah.
Menurut catatan Situs Department of Land and Natural Resouces Negara Bagian Hawaii, "pertemuan" hiu fatal terakhir di Hawaii terjadi ketika seorang yang tengah melakukan snorkeling terbunuh di Maui pada 8 Desember 2022.
BACA JUGA:
Sepanjang tahun lalu ada tujuh peristiwa serangan, selain yang terbaru. Jenis hiu yang teridentifikasi di antaranya tiger shark, galapagos shark, blakctip reef shark dan cookiecutter sharks.
Selain berselancar, mereka yang menjadi korban serangan hiu tengah berenang atau tengan melakukan paddle boarding, menurut data situs itu.