Bagikan:

JAKARTA - Wakil Menteri Agama RI Saiful Rahmat Dasuki saat mengunjungi Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta, menegaskan akan mengubah nomenklatur Isa Al Masih akan Diganti Yesus Kristus di Kalender Nasional.

"Kemarin dengan bapak Menteri PMK, dan Menteri PAN RB dan Menteri Tenaga Kerja, kami sudah bersepakat untuk mengubah Nomenklatur kata Isa Al-Masih menjadi Yesus Kristus," kata Saiful di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Minggu 24 Desember.

Saiful mengatakan, perubahan nomenklatur tersebut menurutnya sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam memelihara keberagaman dan menghargai keyakinan-keyakinan yang diyakini sebagai umat beragama.

Untuk itu, pemerintah khususnya Kementerian Agama akan memfasilitasi seluruh agama-agama yang ada di seluruh Indonesia.

"Kementerian Agama bertekad bahwa kami adalah Kementerian untuk semua agama, kami tidak memberikan pelayanan-pelayanan khusus tapi bagaimana nilai-nilai keagamaan ini menjadi landasan menjadi dasar kita semua untuk menjalani kehidupan di muka bumi," benernya.

Saiful bersama dengan Kapolri dan juga jajaran Menteri lainnya juga menambahkan, bahwa Indonesia terlahir dari keberagaman dan terlahir dari berbagai macam suku bangsa dan agama.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Wakil Menteri Agama Saiful Rahmat Dasuki dan sejumlah mengunjungi Gereja Katedral Jakarta, Minggu 24 Desember.

Kapolri dan jajaran Menteri datang untuk meninjau Gereja Katedral sekaligus mengucapkan selamat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.